Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

6 Fakta Merrywati Manuil, Atlet Pencak Silat Non Musim yang Memilih Berhijab saat Tanding

Seorang atlet pencak silat asal Malaysia menjadi bahan perbincangan karena memilih berhijab meski non muslim.
Merrywati Manuil
Merrywati Manuil

Bisnis.com, SOLO - Belum lama ini, penggemar olahraga pencak silat dikejutkan dengan keputusan Merrywati Manuil, salah satu atlet pencak silat kebanggaan Malaysia.

Merrywati diketahui merupakan atlet pencak silat dari Malaysia yang lebih sering menggunakan jilbab ketika bertanding, padahal dia adalah non muslim.

Banyak netizen mulai mempertanyakan apa motif Merrywati dengan keputusannya tersebut. Banyak pula penggemat yang khawatir jika Merrywati dipaksa menggunakan hijab.

Namun melalui laman Facebook pribadinya, Merrywati akhirnya angkat bicara tentang keputusannya menggunakan hijab setiap bertanding pencak silat meski dia adalah seorang Kristiani.

Berikut ini enam fakta sekaligus klarifikasi Merrywati Manuil:

1. Menghormati olahraga pencak silat

Merrywati mengatakan bahwa dia menghormati pencak silat dan budaya melayu. Oleh sebab itu, dia memutuskan untuk menggenakan hijab.

"Banyak yang tertanya kenapa saya pakai tudung walaupun saya Kristian. Silat adalah warisan orang-orang Melayu. Saya sebagai orang bukan Melayu sangat menghormati, menggagumi dan mencintai silat," tulis akun Facebook Merrywati Manuil (7/8/2022).

2. Berhijab bukan karena paksaan

Merrywati juga menegaskan jika dia memutuskan menggunakan hijab bukan karena paksaan.

"Walaupun tidak diwajibkan untuk memakai hijab tetapi saya lebih memilih untuk memakai hijab ketika pertandingan," tambahnya.

3. Menurutnya berhijab lebih sopan

"Hijab bukan saja wajib untuk menutup aurat bagi wanita Melayu tetapi bagi saya (berhijab) terlihat lebih sopan, rapi dan beradab saat pertandingan. Tidak paksaan dari pihak mana pun. Saya belajar ilmu orang Melayu sudah tentu saya mengikuti dan melakukan apa yang saya pelajari," tulis Merrywati.

Selain tentang hijab, berikut ini adalah fakta lain tentang Merrywati Menuil:

4. Merrywati saat ini kuliah di Mahsa College, Sabah, Malaysia.

5. Dia berasal dari keluarga Kristiani yang tinggal di Keningau, Malaysia.

6. Merrywati meraih juara 1 dalam 19th World Pencak Silat Championship 2022 di Melaka, Malaysia pada 25-31 Juli 2022. Tampil berhijab, dia unggul mengalahkan Puspa Arumsari dari Indonesia dengan nilai 9.950-9.910 dalam kategori seni tunggal putri.

Itulah enam fakta Merrywati Manuil tentang keputusannya berhijab dan profil pribadinya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper