Bisnis.com, JAKARTA - Eks gelandang timnas Spanyol, Cesc Fabregas, disebut bakal melanjutkan kariernya di tim Italia milik orang terkaya di Indonesia.
Cesc Fabregas dirumorkan bakal gabung dengan Como 1907, klub Italia milik orang terkaya di Indonesia.
Dilansir dari Football Italia, Cesc Fabregas disebut akan menjalani tes medis bersama Como 1907 pada Selasa (2/8/2022) waktu setempat.
Pernyataan itu juga diperkuat oleh cuitan Fabrizio Romano, jurnalis pakar bursa transfer, yang kerap mengumumkan negosiasi para pemain sepak bola dengan tim baru.
"Cesc Fabregas kembali. Dia akan tiba di Italia pada besok pagi untuk menjalani pemeriksaan medis dan menandatangani kontrak hingga Juni 2024 bersama tim kasta kedua Liga Italia, Como," tulis Fabrizio Romano.
Fabregas berstatus tanpa tim setelah kontraknya di AS Monaco, klub Prancis, berakhir pada Juni lalu.
Baca Juga
Sementara itu, Como menjadi tim yang dikabarkan serius mengincar tanda tangan pemain eks pemain Barcelona itu.
Como diambil alih oleh pengusaha asal Indonesia, Robert Budi Hartono, pada April 2019. Pemilik Grup Djarum itu mengakuisisi Como melalui perusahaan SENT Entertainment.
Dilansir dari Forbes, Robert Budi Hartono menjadi orang paling kaya di Indonesia per 2022. Jumlah kekayaan bos Djarum itu mencapai 21,4 miliar dollar AS, atau setara Rp313,9 triliun.