Bisnis.com, JAKARTA – Union of European Football Associations (UEFA) mempertimbangkan apakah akan mengizinkan skuad lebih dari 23 pemain di Piala Eropa (Euro) yang digelar musim panas ini.
Masalah itu diangkat pada pertemuan komite eksekutif pada Kamis (1/4/2021) WIB. Juga dipastikan bahwa aturan yang mengizinkan lima pemain pengganti digunakan setiap tim akan diperpanjang untuk turnamen tersebut.
Dengan kasus virus corona yang meningkat di seluruh Eropa, beberapa pelatih merasa pasukan yang lebih besar akan diperlukan untuk menutupi kemungkinan tes positif di dalam kamp mengingat tidak ada ruang untuk menunda pertandingan.
Belum ada keputusan yang dibuat dan tidak jelas apakah pemain tambahan akan tetap bersama skuad utama atau ditempatkan dalam daftar siaga. Ini merupakan salah satu komplikasi yang masih perlu ditangani.
UEFA akan menerima panduan dari masing-masing dari 12 tempat tuan rumah tentang kemampuan mereka untuk menjadi tuan rumah pertandingan dan potensi jumlah penonton pada Rabu pekan depan.
Ini akan menentukan apakah kompetisi dapat dilanjutkan sesuai dengan rencana ataukan beberapa tuan rumah terpaksa dikeluarkan.
Selain itu, pengecualian perjalanan diperlukan untuk ofisial pertandingan, yang akan memiliki kamp pelatihan pra-turnamen di Turki.