Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Uji Coba : Prancis Disikat Finlandia, Italia & Portugal Pesta Gol

Juara Piala Dunia Prancis secara mengejutkan ditaklukkan tamunya Finlandia di Paris, sedangkan juara Eropa Portugal dan Italia pesta gol dalam rangkaian pertandingan uji coba.
Penyerang Timnas Portugal Cristiano Ronaldo/Reuters
Penyerang Timnas Portugal Cristiano Ronaldo/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Italia dan Portugal pesta gol dalam rangkaian uji coba pada Kamis (12/11/2020), sementara itu Prancis di kandang sendiri menyerah dari Finlandia, sedangkan Belanda dan Spanyol imbang 1–1.

Bermain di Stadion Artemio Franchi di Florence, Italia, tuan rumah melumat Estonia empat gol tanpa balas, yang diwarnai dengan dua eksekusi penalti.

Vincenzo Grifo, pemakin 27 tahun yang lahir dan besar di Jerman, mencetak dua gol. Dia membuka keunggulan tuan rumah pada menit ke-14 dan pada menit ke-75 sukses mengonversisi hadiah penalti menjadi gol ketiga Gli Azzurri alias Si Biru.

Gol kedua dijaringkan oleh Federico Bernardeschi pada menit ke-27 dan gol leempat juga berasal dari titik penalti yang sukses dieksekusi Riccardo Orsolini pada menit ke-86. Saat mencetak gol, dia baru bermain selama 15 menit, masuk menggantikan Bernardeschi.

Pelatih Italia Roberto Mancini menurunkan sebagian besar poemain lapis kedua, misalnya saja di barisan depan tidak terdapat nama Ciro Immobile, top skor Serie A Italia, ataupun Andre Belotti.

Grifo, pencetak dua gol, baru bermain empat pertandingan untuk Timnas Italia. Dia memulai debut 2 tahun lalu dan dua golnya ke gawang estonia itu merupakan yang pertama untuk Italia.

Di laga persahabatan lainnya, Portugal menghancurkan Andorra tujuh gol tanpa balas di Stadion Da Luz di Lisbon. Ketujuh gol tuan rumah dilesakkan oleh Pedro Neto (8’), Paulinho (29’, 51’), Renato Sanchez (56’), bunuh diri Emili Garcia (76’), Cristiano Ronaldo (85’), dan dan Joao Felix (88’).

Pelatih Fernando Santos baru memasukkan Cristiano Ronaldo pada awal babak kedua menggantikan Pedro Neto.

Sementara itu, di Stade de France di Sainrt-Denis, Paris, tuan rumah Prancis, yang berstatus juara dunia, secara mengejutkan takluk dari tamunya Finlandia dengan skor 0–2. Kedua gol tim tamu dikontribusi Marcus Forss (28’) dan Onni Valakari (31’).

Dalam pertandingan persahabatan lainnya, Belanda dan Spanyol bermain imbang 1–1 di Johan Cruyff Arena di Amsterdam. Sergio Canales membuka keunggulan Spanyol pada menit ke-19 dan dibalas Belanda lewat kontribusi Donny van de Beek ketika babak kedua baru memasuki menit ke-2.

Hasil uji coba: Yunani 2 x Siprus 1; Rumania 5 x Belarusia 2; Turki 3 x Kroasia 3; Denmark 2 x Swedia 0; Luksemburg 0 x Austria 3; Belanda 1 x Spanyol 1; Belgia 2 x Swiss 1; Italia 4 x Estonia; Jerman 1 x Republik Cheska; Portugal 7 x Andorra 0; Polandia 2 x Ukraina 0; Prancis 0 x Finlandia 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper