Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Masuk Grup Neraka di Piala Asia U-16, Bima Sakti: Tetap Semangat dan Yakin

Tim Nasional Indonesia U-16 masuk dalam grup neraka bersama Jepang, Arab Saudi, dan China di Grup D di ajang Piala AFC U-16 2020 yang akan berlangsung di Bahrain.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti (tengah)PSSI
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti (tengah)PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Tim Nasional Indonesia U-16 masuk dalam grup neraka bersama Jepang, Arab Saudi, dan China di Grup D di ajang Piala AFC U-16 2020 yang akan berlangsung di Bahrain. Kepastian ini setelah Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) melakukan undian di AFC House, Kuala Lumpur, Malaysia pada Kamis (18/6/2020).

Piala AFC U-16 2020 akan berlangsung pada 25 November hingga 12 Desember dan diikuti 16 negara. Indonesia lolos ke ajang ini setelah menjadi salah satu runner up terbaik di babak kualifikasi Piala AFC U-16 Grup G pada September lalu di Jakarta.

Menanggapi hasil undian ini, pelatih Timnas U-16, Bima Sakti mengatakan bahwa dirinya optimistis dengan hasil drawing tersebut. Ia menyebut semua tim di grup D ini  tim yang kuat.

“Kami tetap semangat dan yakin meraih hasil terbaik di ajang Piala AFC U-16 2020 mendatang. Sekarang yang penting kita persiapkan mental, taktik, dan strategi untuk menghadapi tiga lawan kami di grup D,” kata Bima Sakti dalam situs resmi PSSI, Kamis (18/6).

Empat tim semi final ajang ini akan lolos ke Piala Dunia U-17 2021 mendatang di Peru. Indonesia merupakan satu-satunya negara dari Asean yang tampil pada salah satu turnamen usia muda Asia  bergengsi dua tahunan tersebut.

Pada gelaran Piala AFC U-16 kali ini, Jepang berstatus sebagai juara bertahan. Pada edisi sebelumnya, Jepang sukses menjuarai Piala AFC U-16 di Malaysia seusai menaklukkan Tajikistan di partai final.

Sementara itu, Arab Saudi dan Tiongkok juga pernah menjuarai Piala Asia U-16. Arab Saudi pada 1985 dan 1988, sedangkan China pada 1992 dan 2004.

Berikut ini adalah hasil lengkap undian Piala AFC U-16 2020:

Grup A: Bahrain, Korea Utara, Iran, Qatar
Grup B: Tajikistan, Oman, Yaman, Uni Emirat Arab
Grup C: Korea Selatan, Australia, India, Uzbekistan
Grup D: Jepang, Indonesia, Arab Saudi, China


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : PSSI

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper