Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Pemain Marseille Florian Thauvin dalam Intaian Valencia

Klub La Liga Valencia sedang mempertimbangkan untuk mendatangkan pemain tengah Marseille Florian Thauvin menjelang musim baru.
M. Syahran W. Lubis
M. Syahran W. Lubis - Bisnis.com 11 Agustus 2019  |  22:31 WIB
Pemain Marseille Florian Thauvin dalam Intaian Valencia
Pemain Marseille Florian Thauvin - Reuters/Jean-Paul Pelissier

Bisnis.com, JAKARTA – Klub La Liga Valencia sedang mempertimbangkan untuk mendatangkan pemain tengah Marseille Florian Thauvin menjelang musim baru.

Menurut laporan yang berkembang di Prancis dan Spanyol, melalui stasiun televisi Canal +, pelatih Valencia Marcelino Garcia Toral telah berbicara kepada manajemen klub tersebut tentang kemungkinan mengajukan tawaran sebesar 35 juta euro untuk memboyong mantan pemain Newcastle United tersebut.

Pemain berusia 26 tahun itu menjadi perhatian klub-klub terkemuka Eropa setelah musim bagusnya bersama Marseille pada 2014 - 2015, sebelum pindah ke St.James 'Park, markas Newcastle, pada 2016.

Dia berjuang untuk membuat dampak positif di Liga Primer Inggris, tapi kembali ke Marseille untuk masa pinjaman 18 bulan, sebelum kembali secara permanen pada awal musim 2017 - 2018.

Pencapaiannya membuat profilnya meningkat musim demi musim, dengan 38 gol liga dalam 67 penampilan dalam dua musim terakhir, yang memicu namanya disebut-sebut untuk pindah dari Prancis.

Marcelino telah banyak berinvestasi dalam skuadnya pada jendela transfer musim panas ini, mendatangkan Jasper Cillessen, Maxi Gomez, Denis Cheryshev, dan Manu Vallejo untuk memperkuat skuad mereka menjelang Liga Champions 2019 - 2020.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

valencia olympique marseille

Sumber : Football Espana

Editor : M. Syahran W. Lubis

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    Terpopuler

    Banner E-paper
    back to top To top