Bisnis.com, JAKARTA – Juara bertahan PSV Eindhoven mnemastikan persaingan berebut gelar Eredivisie Belanda musim ini berlanjut hingga pekan terakhir.
Dalam pertandingan pekan ke-32 pada Jumat (26/4/2019) dini hari WIB di Tilburg, PSV membekuk tuan rumah Willem II dengan skor telak 3 - 0.
Ketiga gol tim tamu di Stadion Raja Willem II tersebut dikontribusi Donyell Malen (31’), Michal Sadilek (37’), dan Steven Bergwijn (65’).
Hasil ini membuat PSV terus menempel ketat Ajax Amsterdam yang menempati posisi teratas klasemen sementara. Kedua tim mendulang nilai 80, tetapi Ajax unggul selisih gol 81 berbanding 71 meski PSV unggul head to head 4 - 3.
Keduanya masih menyisakan dua laga lagi pada pekan ke-33 dan 34. Ajax akan berhadapan dengan Utrecht dan De Graafschap, sedangkan PSV meladeni Heracles Almelo dan AZ Alkmaar.
Jika kedua tim tersebut mencatat kemenangan di dua pertandingan tersisa, hampir dapat dipastikan Ajax yang akan tampil sebagai juara dengan keunggulan selisih bgol yang sudah begitu jauh.
Bersama Feyenoord Rotterdam yang untuk musim ini telah dipastikan finis di peringkat ketiga dan untuk sementara mendulang nilai 62, Ajax dan PSV merupakan kekuatan tradisional sepak bola Belanda. Ketiganya juara Eredivisie terbanyak. Ajax juara 33 kali, PSV 24, dan Feyenoord 15 kali.