Bisnis.com, BANDUNG -- Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic memutuskan untuk tidak merekrut bek berkebangsaan Jepang, Kunihiro Yamashita.
Hal tersebut diputuskan pelatih berpaspor Montenegro tersebut lantaran kebutuhan tim, di mana Persib saat ini lebih membutuhkan pemain berposisi penyerang. Pasalnya, melihat kondisi tim pada musim 2018, Persib memang sering kali kehilangan taji saat penyerang andalannya, Ezechiel Ndouasel absen.
Meski demikian, Radovic mengakui kemampuan serta profesionalisme yang ditunjukkan mantan pemain belakang Perseru Serui itu selama masa uji cobanya bersama skuat Maung Bandung.
“Yamashita pemain bagus, tapi kita butuh pemain depan dari Asia,” ujarnya, Kamis (14/2).
Ia pun mengaku telah berkomunikasi langsung dengan Yamashita dan pemain Jepang tersebut juga mengerti bagaiamana kebutuhan tim saat ini untuk mengarungi musim komepisi 2019.
“Ya. Tapi dia (Yamashita) mengerti situasi karena Persib butuh pemain depan,” ungkapnya.