Bisnis.com, JAKARTA - Real Madrid dikabarkan mulai mempersiapkan eks pemain mereka, Santiago Solari, untuk menggantikan Julen Lopetegui sebagai pelatih. Isu pemecatan Lopetegui semakin kencang setelah Real Madrid ditundukkan oleh Levante 1-2 di ajang Liga Spanyol akhir pekan kemarin.
Laman Marca menyebutkan bahwa karir Lopetegui di Real Madrid bisa berakhir pada pekan ini jika mereka gagal meraih kemenangan dari Viktoria Plzen di ajang Liga Champions Rabu 24 Oktober 2018.
Solari saat ini merupakan pelatih dari Real Madrid Castilla yang saat ini berlaga di divisi kedua Liga Spanyol, Divisi Segunda B. Solari dianggap cukup sukses membawa tim muda Real Madrid yang saat ini bertengger di posisi kedua klasemen kompetisi tersebut.
Selain Solari, Real Madrid sebenarnya juga tertarik menggunakan jasa Antonio Conte atau Laurent Blanc. Conte sebenarnya mendapatkan dukungan cukup banyak dari petinggi Real Madrid. Hanya saja, dia dianggap pelatih yang tak bisa menghindari konflik dengan pemainnya.
Semasa menangani Chelsea, Conte memang sempat bertengkar dengan sejumlah pemain. Dia berseteru dengan Diego Costa hingga membuat si pemain akhirnya dilepas kembali ke Atletico Madrid. Di akhir masa kepemimpinannya, Conte juga sempat dikabarkan berseteru dengan Eden Hazard dan Willian.
Sementara Laurent Blanc dinilai masih meragukan. Karir kepelatihannya hingga saat ini bisa dianggap mandek. Setelah dilepas Paris Saint-Germain pada 2016 lalu, Blanc belum mendapatkan tawaran dari klub mana pun.
Solari sendiri bisa mengikuti jejak pendahulunya, Zinedine Zidane yang melompat dari pelatih tim Casilla menjadi pelatih tim senior Real Madrid. Marca menyebutkan bahwa Real Madrid akan menjadikan Solari sebagai pelatih sementara Gareth Bale cs hingga akhir musim mendatang.
Meskipun demikian, tak menutup kemungkinan dia akan dikontrak lebih lama lagi tergantung hasil yang didapatkan Real Madrid di Liga Spanyol dan Liga Champions pada akhir musim nanti.