Bisnis.com, JAKARTA - Nigeria menjadi negara mewakili benua Afrika pertama yang lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia berkat kemenangan 1-0 atas tamunya Zambia di Uyo, pada laga kualifikasi zona Afrika, Minggu dini hari WIB (8/10/2017).
Gol tunggal kemenangan Nigeria dicetak penyerang muda klub Arsenal, Alex Iwobi, pada babak kedua.
Kemenangan tersebut membuat Nigeria meraih 13 poin dan menjadi tim yang belum terkalahkan di puncak klasemen Grup B dengan satu pertandingan tersisa yang akan dimainkan bulan depan.
Striker Arsenal mencetak gol pada menit 73 melalui serangan terbuka, setelah Wilfred Ndidi dan Simon Moses melewatkan kesempatan emas untuk mencetak lebih banyak gol.
Nigeria berhasil lolos enam kali dari tujuh edisi Piala Dunia terakhir. Nigeria yang sempat absen pada Piala Dunia 2006 hanya mencapai babak 16 besar pada Piala Dunia 2014 setelah dikalahkan Prancis 2-0 di Brasil.
Nigeria menjadi tim ke-12 yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia tahgun depan. Ke-11 tim yang lolos sebelumnya ialah Rusia yang masuk secara otomatis sebagai tuan rumah, Belgia, Jerman, Inggris, dan Spanyol (zona Eropa), Meksiko (Amerika Utara, Tengah, Karibia), Brasil (Amerika Selatan), serta Iran, Jepang, Arab Saudi, Korea Selatan (Asia).