Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PREDIKSI CHILE VS URUGUAY: Wenger Cemaskan Kondisi Alexis Sanchez

PREDIKSI CHILE VS URUGUAY: Wenger Cemaskan Kondisi Alexis Sanchez
Alexis Sanchez/Reuters-Janine Costa
Alexis Sanchez/Reuters-Janine Costa

Bisnis.com, JAKARTA - Chile akan menghadapi Uruguay dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan, Rabu pagi, 16 November 2016, WIB. Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, ikut memantau laga ini dengan gundah.

Hal itu tak lepas dari kondisi salah satu pemainnya, Alexis Sanchez, yang ada di timnas Chile. Alexis mengalami cedera hamstring atau otot bagian belakang paha saat berlatih dengan tim nasional pada Rabu pekan lalu. Namun Manajer Chile Juan Antonio Pizzi mengklaim penyerang 27 tahun ini hanya mengalami cedera ringan.

Pizzi pun masih memasukkan nama Sanchez ke daftar pemain melawan Uruguay di Estadio Nacional Julio Martínez Prádanos, Santiago. "Tim dokter menyarankan untuk tidak memasukkan Sanchez dengan alasan akan memperburuk kondisinya. Namun Sanchez masih punya kemungkinan untuk bermain melawan Uruguay," ujar Pizzi.

Wenger sangat khawatir akan kondisi salah satu pemain andalannya itu. Wenger pun meminta Sanchez cepat balik ke London demi memperoleh pengobatan terbaik pada cedera hamstring-nya.

Wenger juga berharap kondisi Sanchez membaik dan bisa diturunkan dalam laga melawan Manchester United di Liga Primer Inggris pada akhir pekan nanti.

Wenger rupanya tahu betul karakter pemain yang satu ini. Menurut dia, Sanchez adalah tipe pemain yang selalu minta diturunkan untuk bermain, terlebih dalam laga-laga krusial. "Bahkan ketika dia sedang terluka atau cedera," ujar Wenger.

Jika Sanchez tak mau balik ke Inggris, Wenger meminta Federasi Sepak Bola Chile memberi izin staf medis Arsenal memeriksa kondisi cedera mantan pemain Barcelona tersebut. Tim medis Arsenal diharapkan bisa memberikan masukan kepada Chile ihwal kondisi cedera Sanchez.

"Mereka tak boleh membuat keputusan bunuh diri dengan memaksakan Sanchez bermain melawan Uruguay yang bisa merugikan masa depan pemain itu untuk dua atau tiga bulan mendatang," tutur pelatih 67 tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper