Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL PRA-PIALA DUNIA: Argentina Hajar Chile, Ekuador Teratas

Argentina sukses menerobos posisi empat besar dalam klasemen sementara Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan setelah menekuk tuan rumah Chile dengan skor 2-1.
Para pemain Timnas Argentina merayakan kemenangan atas Chile di Pra-Piala Dunia 2018 di Santiago/Reuters-Rodrigo Garrido
Para pemain Timnas Argentina merayakan kemenangan atas Chile di Pra-Piala Dunia 2018 di Santiago/Reuters-Rodrigo Garrido

Bisnis.com, JAKARTA - Argentina sukses menerobos posisi empat besar dalam klasemen sementara Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan setelah menekuk tuan rumah Chile dengan skor 2-1 dalam pertandingan matchday kelima di Stadion Nacional Julio Martinez Pradanos di Santiago.

Dalam pertandingan yang berlangsung pada Jumat pagi WIB (25/3/2016), Chile semopat unggul lebih dulu melalui kontribusi sundulan kepala Felipe Gutierrez pada menit ke-11 melalui sundukan kepala yang keras menyambut umpan sepak pojok Fabian Orellana.

Namun, begitu tertinggal 0-1, Argentina mulai bangkit dan hanya dalam rentang waktu 6 menit Angel di Maria mampu mencetak gol penyama kedudukan menjadi 1-1 dengan tendangan dari dalam kotak penalti setelah menerima umpan pendek Ever Banega.

Bahkan, 5 menit kemudian skuat asuhan pelatih Gerardo Martino sukses membalikkan skor menjadi 2-1 melalui sontekan jarak dekat Gabriel Mercado setelah memanfaatkan bola yang disodor Lionel Messi di depan gawang Chile yang dikawal Claudio Bravo, sesama rekan Messi di FC Barcelona.

Chile setelah itu mencoba meningkatkan intensitas serangan, salah satu peluang terbaik diperoleh ketika Orellana melepas tendangan keras dari luar kotak penalti, namun masih dapat diselamatkan kiper Argentina Sergio Romeo sambil ‘terbang’.

Ini merupakan pertama kalinya Lionel Messi memperkuat negaranya dalam Pra-Piala Dunia 2018 setekah dalam empat laga awal absen lantaran cedera.

Dengan kemenangan ini, Argentina naik ke peringkat keempat dalam susunan klasemen sementara dengan koleksi nilai 8 di bawah Ekuador, Uruguay, dan Paraguay.

Namun, Argentina sangat rentan untuk melorot ke peringkat kelima apabila Brasil setidaknya seri saat menjamu Uruguay yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (26/3/2016) mulai pk. 07:45 WIB.

Sementara itu, dalam pertandingan lainnya, di kandang sendiri Ekuador dipaksa bermain imbang oleh Paraguay dengan skor 2-2 di Stadion Olimpico Atahualpa di Quito.

Bahkan, tuan rumah hampir saja menerima kekalahan dan bisa diselamatkan dengan gol pada injury time babak kedua melalui Angel Mena dengan memaksimalkan assist Christian Noboa Tello.

Tuan rumah sebenarnya membuka skor lebih dulu lewat striker Enner Valencia pada menit ke-20, tetapi kemudian Paraguay membalas melalui dua gol Dario Lezcano pada menit 38 dan 59.

Beruntung, Ekuador, yang ditukangi mantan pemain Timnas Bolivisa berdarah Argentina Gustavo Quinteros, bisa membaolas di ujung laga lewat Mena sehingga skor akhir imbang 2-2.

Ini untuk pertama kalinya Ekuador kehilangan angka. Ironisnya, itu terjadi di kandang sendiri. Dalam empat laga sebelumnya, tim berjuluk Los Aamarillos selalu mendulang angka sempurna.

Namun, hasil itu cukup untuk mempertahankan Ekuador di posisi teratas dengan nilai 13 atau emoat angka di depan Uruguay yang berada di peringkat kedua.

Dalam laga lainnya, Kolombia membuka asa untuk merebut salah satu tiket ke Piala Dunia 2018 Rusia setelah menekuk tuan rumah Bolivia.

Carlos Bacca dan James Rodriguez menjadi senjata maut yang menikam tuan rumah Bolivia dalam pertandingan yang digeber di Stadion Hernando Siles di La Paz.

James membuka skor pada menit ke-10 dengan assist Bacca dan 4 menit menjelang rehat gantian Bacca mencetak menggandakan keunggulan tim tamu dengan memaksimalkan assit James.

Memasuki babak kedua, Bolivia bangkit dengan penalti Juan Carlos Arve pada menit ke-50 dan gol penyeimbang skor menjadi 2-2 pada 12 menit kemudian melalui kontribusi Alejandro Chumacero dengan memanfaatkan umpan Yasmani Duk.

Namun, satu poin di depan mata tuan rumah akhirnya sirna setelah Paraguay mencetak gol penentu kemenangan untuk membawa pulang 3 angka melalui Edwin Cardona dengan assist Marlos Moreno.

Dengan kemenangan itu, Kolombia untuk sementara masih berada di peringkat ketujuh dengan nilai 7, sedangkan Bolivia satu setrip di bawahnya dengan nilai 3.

Satu pertandingan lainnya, Peru bangkit dari ketertinggalan 0-2 dari tamunya Venezuela untuk memaksakan skor seri 2-2 di Stadion Nasional di Kota Lima.

Venezuela sempat unggul 2-0 lewat penalti Romulo Otero pada menit ke-32 dan Mikel Villanueva pada menit ke-57.

Peru bangkit 4 menit kemudian lewat gol Jose Paolo Guerrero dan mamou menghasilkan gol penyama skor 2-2 pada injury time melalui Manuel Ruidiaz ketika injury time telah berjalan 4 menit.

Dari zona Amerika Selatan, empat tim teratas langsung lolos ke putaran final di Rusia, sedangkan peringkat kelima bertemu dengan juara zona Oseania yang kemungkinan besar adalah Selandia Baru.

Klasemen sementara (main menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

Ekuador

5

4

1

0

11

4

+7

13

Uruguay

4

3

0

1

9

2

+7

9

Paraguay

5

2

2

1

5

4

+1

8

Argentina

5

2

2

1

4

4

+0

8

Brasil

4

2

1

1

7

4

+3

7

Chile

5

2

1

2

8

9

-1

7

Kolombia

5

2

1

2

6

7

-1

7

Peru

5

1

1

3

6

11

-5

4

Bolivia

5

1

0

4

7

11

-4

3

Venezuela

5

0

1

4

6

13

-7

1

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper