Bisnis.com, JAKARTA - Pemain terbaik dunia asal Portugal Cristiano Ronaldo bakal tampil membela Real Madrid menghadapi Schalke di first leg babak 16 besar Liga Champions, RRabu atau Kamis (27/2/2014) WIB.Pemain terbaik dunia asal Portugal Cristiano Ronaldo bakal tampil membela Real Madrid menghadapi Schalke di first leg babak 16 besar Liga Champions, RRabu atau Kamis (27/2/2014) WIB.
Ronaldo,29, sebelumnya mendapatkan kartu merah saat bermain seri 1-1 melawan Athletico Bilbao pada 2 Februari 2014. Saat Ronaldo absen, pemain termahal dunia Gareth Bale menjadi andalan Real Madrid di tiga pertandingan terakhir Madrid dan mencetak dua gol. (Pertandingan ini aka ditayangkan di SCTV pukul 02.45 WIB)
"Kami membutuhkan sedikit keajaiban," kata pelatih Schalke Jens Keller otentang peluang timnya. "Ini kan sulit, tetapi itu bukan berarti kami harus mengganti jersey kami," tuturnya.
Schlake kini berada di periangkat keempat liga Jerman dengan selisih 21 poin dari pemuncak klasemen Bayewrn Munchen dan bermain seri 0-0 melawan Mainz, Jumat (21/2/2014) di kandang sendiri.
Keller dapat membangun harapan untuk menaklukan Madrid karena tim asal Spanyol kerap sulit menundukkan tim Jerman di setiap kompetisi Eropa.
Real pernah kalah 1-4 dari Borussia Dortmund pada first leg semi final tahun lalu, dan menjadi kekalahan ke-25 tim Spanyol terhadap tim Jerman. Kemenangan 3-2 atas Baye Leverkusen pada 2000-2001 menjadi satu-satunya kemenangan away tim Spanyol di Jerman..
Kiper Real Madrid Iker Casillas mengatakan dia dan teman-temannya harus mempersiapkan diri karena akan menghadapi Schalke berbeda dengan lawan di Liga Spanyol. "Seperti halnya tim Jerman, Schalke memiliki kekuatan secara fisik," katanya.
Lima Pertandingan Terakhir Schalke : 1. 22-2-2014 Schalke 04-FSV Mainz 0-0 BJ1 2. 16-2-2014 Bayer Leverkusen–Schalke 04 1-2 BJ1 3. 9-2-2014 Schalke 04–Hannover 96 2-0 BJ1 4. 1-2-2014 Schalke 04–VfL Wolfsburg 2-1 BJ1 5. 26-1- 2014 Hamburg–Schalke 04 0-3 BJ1 Pppk |
Lima Pertandingan Terakhir Real Madrid : 22 Feb 2014 Real Madrid 3 – Elche 0 LL 16 Feb 2014 Getafe 0 – Real Madrid 3 LL 12 Feb 2014 Atlético Madrid 0 – Real Madrid 2 CDR 9 Feb 2014 Real Madrid 4 – Villarreal 2 LL 6 Feb 2014 Real Madrid 3 – Atlético Madrid 0 CDR
|
Prediksi Susunan Pemain Schalke vs Real Madrid :
Schalke : Fährmann; Hoogland, Santana, Matip, Kolasinac, Boateng, Farfan, Neustadter, Goretzka, Meyer, Huntelaar.
Real Madrid : Diego López; Pepe, Arbeloa, Carvajal, Varane, Alonso, Bale, Di Maria, Illarramendi, Benzema, Jese.