Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA DUNIA U-20 2013: Selasa (2/7), Pertarungan Calon Bintang Dunia

Sepakbola bukan kue donat. Kalau dilebihkan coklatnya, maka akan manis. Namun, jika terigunya kurang, donat tidak mengembang. Sepakbola olaharaga yang tidak bisa diutak-atik dengan sejarah atau angka. Lima kali ketemu, lima kali menang, maka tim B sulit

Sepakbola bukan kue donat. Kalau dilebihkan coklatnya, maka akan manis. Namun, jika terigunya kurang, donat tidak mengembang. Sepakbola olaharaga yang tidak bisa diutak-atik dengan sejarah atau angka. Lima kali ketemu, lima kali menang, maka tim B sulit menang.

Dalam sejarahnya, sepakbola selalu melahirkan kejutan. Tim unpredictable, mampu lolos dari hadangan tim favorit. Tim kuat gugur di babak awal. Siapa yang menjagokan Spanyol ketika mereka juara Piala Eropa 2008? Saat itu, posisi mereka, tidak lebih dari sekadar underdog. Namun, sejak 2008, hingga terhenti di Piala Konfederasi 2013, adalah tim favorit begitu akan tampil di pentas piala bergengsi yang digelar FIFA.

Begitu lah akhir dari Piala Dunia U-20 2013 yang kini digelar di Turki. Inggris, yang digadang-gadang sebagai ibu dari sepakbola, harus angkat koper, pulang lebih dini dibandingkan dengan Irak, Kolombia, Turki, Uzbekistan.  Jika melihat peta kekuatan sepakbola, rasanya, peristiwa Ingris pulang lebih awal, sungguh tidak pantas terjadi.

Irak? Negeri ini masih hancur lebur oleh perseteruan politik di dalam negeri. Turki, masih terseok-seok membangun akibat krisis ekonomi. Inggris? Saat Eropa dililit krisis ekonomi, negeri ini salah satu yang cukup kuat menghadapi krisis itu.  Bahkan, liga sepakbola di negeri itu, bergulir mantap. Dan, menghasilkan uang ratusan miliar.

Lalu, siapakah yang akan lolos ke final dan juara di Piala Dunia U-20 Tahun 2013? “Bola itu bundar bung…” Begitu jawaban yang bisa diberikan. Kita bisa melihat bagaimana Spanyol muda di pentas Piala Eropa U-22 Tahun 2013 yang baru saja usai, mampu tampil sebagai jawara mengikuti jejak senior La Roja.

Malam ini (2/7/2013) di babak 16 besar Piala Dunia U-20 Tahun 2013, akan menghadapi Meksiko. Potensi Meksik yang menang, ada. Potensi Spanyol menang? Juga ada. Lolos ke 16 besar sudah menjadi catatan tersendiri bagi tim manapun bahwa mereka terbaik dari 24 tim dan dari delapan tim yang harus mengemas koper untuk pulang kampong termasuk Inggris, Australia, AS.

Namun, satu hal yang pasti, pemain bintang di berbagai negara lahir dari tim Piala Dunia U-20.  Sergio Aguero, Pablo AImar, Nicolas Burdisso, Esteban Cambiasso, Angel di Maria, Ramon Diaz, Diego Maradona, Jorge Buruchaga,  Javier Mascherano, Lionel Messi, Juan Pablo Riquelme, Oscar Ruggeri, Sergio Goycohea, Maxmiliano Rodriguez,  Walter Samuel, Javier Saviola, Diego Simeone dan Carlos Tevez.

Juan Fernando Quintero (Kolombia, Pescara): gelandang ini berkelas memiliki beberapa penampilan yang besar dengan klub  di negerinya Atletico Nacional, di Medellin, Kolombia, sebelum bergabung dengan tim Italia Pescara. Di sana, dia mengambil peran Marco Verratti, yang hijarah ke  PSG musim panas sebelumnya.

Geoffrey Kondogbia (Prancis, Sevilla): Gelandang Prancis ini telah menjadi salah satu kejutan terbaik di Primera Spanyol tahun terakhir ini.

Gerard Deulofeu (Spanyol, FC Barcelona B): Mungkin ini pemain berbakat terbesar dalam skuad Barcelona B, ia berjuang hingga akhir untuk yang terbaik sebagai pencetak gol di divisi, melawan Almeria Charles dan Jese Real Madrid. Deulofeu dipandang sebagai pengganti alami untuk Lione Messi, tetapi mengingat usia mereka, ada kemungkinan besar mereka akan  bermain bersama untuk waktu yang lama di Camp Nou.

Dia datang ke Under 20 setelah memenangkan U-19 Euro baik  2011 dan 2012, dan terpilih sebagai pemain terbaik dari turnamen tahun lalu. Di sana, ia bergabung dengan Jese dan Oliver (Atletico Madrid) untuk membawa pulang piala.


Jese (Spanyol)                  foto: Defensacentral.com

Jese (Spanyol, Real Madrid Castilla): Jese  memulai karir di Under 20  dengan Spanyol setelah mendengar dua berita besar: Dia telah dikonfirmasi sebagai pemain skuad pertama untuk Real Madrid  tahun depan, dan kontraknya telah meningkat lebih dari 50%, sehingga ia akan mendapat bayaran € 1.200.000 mulai 1 Juli..

Jese telah menyelesaikan musim ini sebagai  pencetak gol terbaik dalam sejarah Real Madrid Castilla (divisi dua) dengan 22 gol -  lebih banyak satu gol dari legenda tim Emilio Butragueno  pada  1983.

Guillermo Varela (Uruguay, Manchester United). Pemain lain yang telah menjadi  bintang  sebelum dmulainya  Piala Dunia U-20 adalah Varela Begabung Dengan Manchester United  senior, dan tahun depan ia akan ikut dalam pertempuran dengan pasukan Rafael untuk memulai  fullback kanan  di Old Trafford .

Dia ini  dipilih sebagai fullback terbaik dari South American Youth Championship yang digelar di Argentina pada awal 2013, dan dia membantu "La Celeste" mencapai posisi ketiga, di belakang Kolombia dan Paraguay.

 

The adidas Golden Shoe diberikan kepada topscorer turnamen.  Dan mereka kemudian menjadi bintang di negara dan tim nasional mereka masing-masing. Ini dia daftarnya:

Piala Dunia

 Sepatu Emas

Gol

Sepatu Perak

Gol

Sepatu Perunggu

G0l

1977 Tunisia

Guina

4

Hussein Saeed

3

Luis Placencia

3

1979 Jepang

Ramón Díaz

8

Diego Maradona

6

Romero

4

1981 Australia

Mark Koussas

4

Taher Amer

4

Ralf longgar

4

1983 Meksiko

Geovani

6

Joachim Klemenz

5

Jorge Luis Gabrich

4

1985 Uni Soviet

Sebastián Losada

3

Fernando

3

Müller

3

1987 Chili

Marcel Witeczek

7

Davor Suker

6

Camilo Pino

5

1989 Arab Saudi

Oleg Salenko

5

Mutiu Adepoju

3

Sonny Anderson

3

1991 Portugal

Sergei Sherbakov

5

Urzaiz

4

Pedro Pineda

4

1993 Australia

Henry Zambrano

3

Vicente Nieto

3

Chris Faklaris

3

1995 Qatar

Joseba Etxeberria

7

Caio

5

Nuno Gomes

4

1997 Malaysia

Adailton Martins Bolzan

10

David Trezeguet

5

Kostas Salapasidis

4

1999 Nigeria

Pablo Couñago

5

Mahamadou Dissa

5

Taylor Twellman

4

2001 Argentina

Javier Saviola

11

Adriano

6

Djibril Cissé

6

2003 Uni Emirat Arab

Eddie Johnson

4

Daisuke Sakata

4

Fernando Cavenaghi

4

2005 Belanda

Lionel Messi

6

Fernando Llorente

5

Oleksandr Aliyev

5

2007 Kanada

Sergio Agüero

6

Adrián López

5

Maximiliano Moralez

4

2009 Mesir

Dominic Adiyiah

8

Vladimir Koman

5

Aarón Ñíguez

4

2011 Kolombia

Henrique

5

Álvaro Vázquez

5

Alexandre Lacazette

5


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Editor : Others
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper