Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Indonesia vs Maladewa U20 25 September: Preview, H2H, Klasemen

Kapten timnas Indonesia U-20 mengatakan timnya akan memberikan yang terbaik melawan Maladewa U-20 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Rabu (25/9/2024).
Timnas Indonesia U20. Prediksi Skor Indonesia vs Maladewa U20 25 September: Preview, H2H, Klasemen/ ANTARA FOTO-Rizal Hanafi-app-tom
Timnas Indonesia U20. Prediksi Skor Indonesia vs Maladewa U20 25 September: Preview, H2H, Klasemen/ ANTARA FOTO-Rizal Hanafi-app-tom

Bisnis.com, JAKARTA - Kapten timnas Indonesia u-20 Dony Tri Pamungkas mengatakan timnya akan memberikan yang terbaik melawan Maladewa U-20 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Rabu (25/9/2024).

Pertandingan Indonesia vs Maladewa merupakan laga pertama bagi keduanya di kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

"Persiapan cukup baik dan semua pemain dalam kondisi baik. Insya Allah besok kita akan memberikan yang terbaik," kata Dony.

"(Sebagai kapten) Yang pasti kita harus optimis untuk pertandingan besok dan semua pemain memberikan yang terbaik. Bekerja keras dan insya Allah meraih hasil yang terbaik," lanjutnya.

Pemain Persija Jakarta itu bahkan sudah menganalisis permainan Maladewa yang menurutnya memiliki beberapa penggawa berbahaya.

"Kita sudah mengevaluasi tentang Maladewa tadi, mereka mempunyai beberapa pemain yang cukup berbahaya dan kita sudah mengantisipasi itu," ucapnya.

Sebelum berlaga di kualifikasi Piala Asia U-20 2025, timnas melakoni pemusatan latihan kurang lebih dua pekan di Bali.

Di sana, kata Dony, timnas U-20 berfokus meningkatkan fisik untuk tiga laga kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang hanya jeda satu hari setiap laganya.

"Setelah kembali dari Korea, mungkin yang kita fokus di minggu pertama itu dari segi fisik. Karena memang kita pertandingan besok istirahat cuma satu hari, jadi mungkin itu yang di fokuskan," kata pemain 19 tahun tersebut.

Di kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Indonesia tanpa diperkuat salah satu pemain intinya Welber Jardim. Meski demikian, Dony mengatakan kehilangan satu pemain tak akan mempengaruhi kekuatan timnya.

"Kita akan bermain 11 orang, karena dia tidak datang dan keputusan pelatih juga, saya rasa mungkin tidak terlalu berpengaruh," tutupnya.

Indonesia tergabung di Grup F untuk kualifikasi Piala Asia U-20 2025 bersama Yaman, Maladewa, dan Timor Leste.

Setelah melawan Maladewa pada laga pertama, Indonesia akan melawan Timor Leste pada Jumat (27/9) dan kemudian Yaman pada Minggu (29/9).

Dari 10 grup yang ada di kualifikasi, 10 juara grup, lima runner up terbaik, dan tuan rumah China akan bermain di putaran final yang dimainkan pada 6-23 Februari 2025.

Lima pertandingan timnas Indonesia U20:

04/06/24
TMR
Indonesia U20 0 - 3 Ukraine U23

06/06/24
TMR
Indonesia U20 0 - 4 Panama U23

08/06/24
TMR
Japan U19 4 - 1 Indonesia U20

12/06/24
TMR
Italy U21 1 - 0 Indonesia U20

14/06/24
TMR
Korea Republic U21 2 - 1 Indonesia U20

Lima pertandingan timnas Maladewa U20:

13/09/22
AUA
Maldives U20 0 - 11 Saudi Arabia U20

15/09/22
AUA
China PR U20 5 - 0 Maldives U20

19/09/22
AUA
Maldives U20 0 - 3 Myanmar U20

21/08/24
SUC
Maldives U20 1 - 2 Bhutan U20

23/08/24
SUC
India U20 1 - 0 Maldives U20

Head to Head Indonesia vs Maladewa U20:

Ini adalah pertandingan pertama Indonesia vs Maladewa di kelompok umur 20.

Klasemen Grup F:

# Team MP P
1 0 0
2 0 0
3 0 0
4 0 0

Prediksi Skor Indonesia vs Maladewa U20 25 September:

Skor Indonesia vs Maladewa 3-1

Skor Indonesia vs Maladewa 3-0

Skor Indonesia vs Maladewa 2-0


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper