Bisnis.com, JAKARTA - Drawing BWF World Tour Finals 2023 akan segera dilaksanakan di Hangzhou, China, Senin (11/12/2023) malam. Indonesia mengirim enam wakil ke turnamen BWF World Tour Finals 2023 yang digelar pada 12-17 Desember 2023.
Sebelum turnamen digelar, panitia akan menggelar acara gala dinner sekaligus melakukan drawing untuk menentukan grup bagi para pemain.
Dalam unggahan yang ditampilkan akun instagram, Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia, Senin (11/12). Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Rian Ardianto mengenakan baju istiadat, beskap di gala dinner ini.
Fajar Alfian mengenakan beskap lengkap berwarna merah marun. Senada dengan Fajar, Rian Ardianto juga memakai beskap lengkap berwarna krem.
Wakil tunggal putra, Anthony Ginting memakai batik lengan panjang. Sementara itu wakil di nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung tampak anggun dan cantik mengenakan kebaya hitam dengan kain bawahan berwarna pink.
Sedangkan Jonatan Christie yang baru saja menjalankan pernikahan dengan mantan personil JKT, Shania Junianatha atau Shanju, memakai jas dan celana berwarna coklat dipadukan dengan kemeja putih.
Baca Juga
Gala dinner dimulai!#BWFWorldTourFinals2023 pic.twitter.com/Z9EQ604z1T
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) December 11, 2023
Sementara itu Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri kompak mengenakan jas dengan dasi kupu-kupu.