Bisnis.com, JAKARTA - Berikut hasil semifinal IBL 2022 Pelita Jaya Bakrie Jakarta vs West Bandits Combiphar Solo.
Pelita Jaya vs West Bandits tersaji pada semifinal IBL 2022 di C-Tra Arena, Bandung, Sabtu (20/8/2022).
Pelita Jaya unggul 1-0 atas West Bandits dalam semifinal IBL yang berformat best of three ini. Andakara Prastawa dan kawan-kawan menang dengan skor 80-71 atas West Bandits.
West Bandits memulai laga dengan cukup apik. Tembakan tiga angka Rio Disi membuka keran poin pada laga ini.
Tim milik Gading Marten itu pun menutup kuarter pertama dengan skor 19-13. Pelita Jaya yang menjadi finalis musim lalu terlihat belum tampil solid di awal laga.
Dominasi West Bandits berlanjut di kuarter kedua. Empat tembakan tripoin beruntun disarangkan West Bandits melalui Rio Disi, Sameen Swint (dua kali), dan Widyanta Putra Teja. Kuarter kedua berakhir dengan skor 49-32 untuk tim asal Solo itu.
Baca Juga
Angin berubah di kuarter ketiga, Pelita Jaya bangkit dan berbalik unggul berkat 12 poin beruntun.
Tim asuhan Fictor Roring akhirnya unggul 52-51 lewat poin yang dicetak Decardo Romero Wanya Day. Kuarter ketiga diambil alih oleh Pelita Jaya dengan skor tipis 56-55.
Pelita Jaya makin menjauh di kuarter terakhir. Pertandingan berakhir dengan skor 80-71 berkat penampilan apik di akhir laga.
Decardo Romero mencetak 14 angka dan sembilan rebound sebagai bench player Pelita Jaya.
Dengan hasil ini Pelita Jaya unggul 1-0 atas West Bandits pada semifinal IBL 2022. Pelita Jaya butuh satu kemenangan lagi untuk mengunci tiket ke final IBL 2022.
Semifinal kedua Pelita Jaya vs West Bandits akan digelar di tempat yang sama pada Minggu (21/8/2022).