Bisnis.com, JAKARTA - Boaz Solossa, Kapten Persipura Jayapura mengaku bangga ditunjuk sebagai duta Pekan Olahraga Nasional (PON) XX oleh Panitia Besar PON Papua.
Dirinya dalam menjalankan amanah tersebut akan bekerja bareng dengan selebritis papan atas, Raffi Ahmad beserta istrinya, Nagita Slavina sebagai ikon PON XX, untuk bersama-sama mensosialisasikan PON XX.
"Awalnya sih kaget juga ya saat dihubungi, tapi akhirnya saya siap juga, bangga juga, karena kebetulan saya pernah juga ikut PON di Palembang," kata Boaz Solossa seperti dikutip dari channel Youtube Rans Entertainment, Sabtu (23/04).
Sebagai duta PON XX, para tokoh ini diharapkan bisa memberikan efek luas dalam mempromosikan penyelenggaraan PON XX di Tanah Papua.
Apalagi saat ini juga masih dalam situasi pandemi Covid-19, sehingga diharapkan keberadaan mereka bisa menarik minat antusiasme masyarakat.
Lalu, apakah dengan terpilihnya Boaz sebagai Duta Pon XX, juga membuatnya hengkang dari Persipura?
Terlebih, klub Liga 2, Rans Cilegon FC, juga berminat untuk meminangnya, seperti diakui oleh Raffi Ahmad sebagai salah satu pemilik Rans Cilegon FC.
Pada channel Youtube yang sama, Raffi Ahmad mengakui bahwa sebenarnya dirinya juga menginginkan Boaz untuk dapat join di klub sepakbolanya tersebut.
Namun demikian, keinginannya tersebut harus terkubur lebih dini lantaran manajemen Persipura tidak melepaskan Boaz.
"Kemarin beberapa pemain sepakbola dari Papua sudah ikut seleksi. Pengennya sih kita kak Boaz juga masuk di Rans Cilegon FC, tapi sama Persipura tidak boleh," ujarnya.
Raffi merasa Boaz tepat bisa gabung karena sarat dengan pengalaman internasional, sehingga akan menambah kekuatan Rans Cilegon FC, meskipun masih bertanding dalam level Liga 2.
Pada kesempatan yang sama, Boaz pun menilai bahwa Rans Cilegon FC bakal menjadi klub luar biasa karena didalamnya juga telah di support beberapa pemain bagus, termasuk terdapat empat orang pemain asal Papua.
Seperti diketahui bahwa, klub Liga 2, Rans Cilegon FC, resmi launching skuadnya di Indonesia International Motor Show (IIMS), Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (23/4/2021).
Sebanyak 30 pemain diperkenalkan oleh klub yang saat ini dimiliki oleh Raffi Ahmad dan Ruddy Salim tersebut.
Berikut 30 Pemain Skuad Rans Cilegon FC.
Kiper: Yoga Tri Septian, Sandi Firmansyah.
Pemain Belakang : Makarius Suruan, Habel Boas, M Nico Fadilah, Basroh Alamsyah, Andri Batistusta, Hendra Wijaya, M.Ikhsan.
Gelandang :Sumarna, Harberd Akhofa, Fadhil Akbar, Tarik Al Janaby, Richar Gilbert, Ramdani Tawinella, M Zidane, Ikshan Nul Zikrak, Gamalia, Rendy Juliansyah, Rizky Hidayah, Bima Ragil, Rifal Lastori, Fajar Andika, Asri Akbar, Hendra Ridwan, Ilhamsyah.
Striker :Jujun Junaidi, Cristian Gonzales, Syamsir Alam.