Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Klasemen Liga Inggris, Tottenham & Liverpool Memimpin dalam Ancaman

Menjelang gelaran rangkaian pertandingan pekan ke-13 Liga Primer Inggris, tim-tim papan atas memiliki nilai sangat rapat satu sama lain. Dengan demikian, hasil-hasil pertandingan matchday ke-13 ini berpotensi memberi perubahan besar susunan peringkat begitu seluruh rangkaian pertandingan selesai.
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho/Antara/Reuters
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho/Antara/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Liga Primer Inggris segera memanggungkan rangkaian pertandingan pekan ke-13 dengan klasemen sementara dipimpin oleh Tottenham Hotspur dengan nilai 25.

Perolehan nilai skuad asuhan pelatih asal Portugal Jose Mourinho itu sama dengan juara bertahan Liverpool di peringkat kedua. Spurs hanya unggul selisih gol 14 berbanding 9.

Kedua tim akan menjalani super big match pekan ini di Stadion Anfield di Liverpool. Tim yang kalah berpotensi bukan hanya surut satu setrip di klasemen, tetapi bisa langsung melorot ke peringkat ketiga, bahkan kelima.

Hal tersebut disebabkan posisi ketiga hingga kelima memiliki nilai sangat rapat dengan Spurs dan Liverpool. Mereka adalah Leicester City dengan nilai 24, diikuti Southampton 23 dan Chelsea 22.

Mengingat rapatnya klasemen di papan atas, hasil-hasil pertandingan pada matchday ke-13 ini berpotensi memberi perubahan besar susunan peringkat begitu seluruh rangkaian pertandingan selesai.

Jika Leicester, Soton, dan Chelsea memberi ancaman terhadap posisi Spurs dan Liverpool, ketiga itu pun mendapatkan ancaman dari tim-tim di bawahnya. Peringkat keempat Chelsea secara matematis mungkin saja menyalip Leicester City.

Namun, di sisi lain, posisi Chelsea pun terancam dimelorotkan oleh tiga tim sekaligus di bawahnya yang sekarang mendulang nilai 20 yakni West Ham United, Everton, dan Manchester United.

Berikut klasemen sementara Liga Primer (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

1127412410+1425
2127412718+925
3128042415+924
4127232417+723
5126422512+1322
6126242015+520
7126242118+320
8116231917+220
9115421711+619
10106042113+818
11125251817+117
12115241416-217
13125251116-517
14124261722-514
15124171015-513
16122461521-610
1711236618-129
18122281222-108
1912138925-166
20120111521-161

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper