Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi PSG Vs Munchen: 9 Fakta Menarik Laga PSG Vs Munchen

Ada fakta-fakta menarik jelang laga PSG vs Munchen di Final Liga Champions.
Penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe/Reuters-Gonzalo Fuentes
Penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe/Reuters-Gonzalo Fuentes

Bisnis.com, JAKARTA - Final Liga Championss mempertemukan Paris Saint-Germain vs Bayern Munchen  di Lisbon, Portugal, Senin (24/8/2020) dini hari, mulai 02.00 WIB, dengan disiarkan langsung SCTV.

Ada fakta-fakta menarik jelang laga PSG vs Munchen di Final Liga Champions. Berikut sejumlah fakta terkait laga tersebut.

• Kedua tim sejak awal masuk dalam delapan favorit calon juara. Karena performa sebelumnya, termasuk mengalahkan Barcelona 8-2 di semifinal, Bayern Munchen lebih difavoritkan menang di partai puncak nanti.

• PSG yang telah menghabiskan lebih dari 1,2 miliar euro (Rp 20 triliun) dalam beberapa tahun terakhir untuk akhirnya bisa mencapai final Liga Champions pertamanya. Nilai pemain starting line-up mereka saat ini melebihi 700 juta euro (Rp 12 triliun).

• Ini akan jadi duel dua tim tajam. Bayern telah mencetak 142 gol dalam 44 pertandingan musim ini, sedangkan PSG telah mencetak 102 gol dalam 37 pertandingan.

• Laga ini juga akan jadi pertarungan tiga bintang tajam. Neymar telah mencetak 19 gol dan Kylian Mbappe 23 gol buat PSG musim ini. Di Bayern ada Robert Lewandowski telah mencetak 49 gol.

• Robert Lewandowski sudah pasti jadi top skor Liga Champions musim ini. Ia sudah mencetak 15 gol. Dengan tambahan tiga gol, dia akan memecahkan rekor yang dibuat Cristiano Ronaldo pada 2013/14.

• Bayern Munchen bisa menjadi juara dengan menorehkan rekor sebagai tim pertama yang memenangi setiap pertandingan mereka.

• Kedua tim pernah bertemu 12 kali, yang selalu terjadi di babak penyisihan grup. PSG telah menang lima kali dengan mencetak 13 gol, sementara Bayern telah menang tiga kali dengan mengoleksi 12 gol.

• Ini akan menjadi duel antara dua pelatih Jerman. Thomas Tuchel berhasil membawa PSG ke final di musim keduanya. Bayern menunjuk Hans-Dieter Flickas sebagai pelatih sementara awal musim ini dan sejauh ini dia berhasil memenangi Bundesliga dan DFB-Pokal.

• Bayern Munchen mengejar gelar Liga Champions keenamnya. Sedangkan PSG baru menjalani final pertamanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper