Bisnis.com, JAKARTA – Utrecht akhirnya kembali ke jalur kemenangan setelah menundukkan tamunya NAC Breda dengan skor tipis 2 – 1 dalam pertandingan pembuka pekan kedelapan Eredivisie, kompetisi teratas dalam sistem sepak bola Belanda.
Dalam pertandingan yang berlangsung pada Sabtu (6/10/2018) pagi WIB di Stadion Galgenwaard di Utrecht, kedua gol tuan rumah diborong gelandang Simon Gustafson pada injury time babak pertama dan ketika babak kedua memasuki menit ke-4.
NAC Breda hanya mampu memberikan sebiji gol balasan melalui kontribusi Mikhael Rosheuvel pada menit ke-65 yang pada akhirnya sekadar menjadi hiburan karena gagal menyalematkan tim besutan pelatih Mitchell van der Gaag dari kekalahan.
Dengan kemenangan ini, Utrecht, yang ditangani pelatih berpengalaman Dick Advocaat, menempati peringkat kesembilan klasemen sementara Eredivisie dengan koleksi 9 angka, sedangkan NAC Breda mkian terbenam di dasar klasemen dengan poin 3.
Lebih penting lagi bagi Gustafson dan kawan-kawan, kemenangan ini memulihkan mental mereka setelah dalam enam pertandingan liga terakhir selalu gagal meraih poin penuh.
Hasil dan jadwal lengkap pekan kedelapan (WIB):
Sabtu, 6 Oktober:
Utrecht 2 vs NAC Breda 1
23:30 ADO Den Haag vs Groningen
Minggu, 7 Oktober:
00:45 PEC Zwolle vs Excelsior
00:45 PSV Eindhoven vs VVV Venlo
01:45 De Graafschap vs Heerenveen
17:15 Emmen vs Fortuna Sittard
19:30 Willem II Tilburg vs Feyenoord Rotterdam
19:30 Vitesse Arnhem vs Heracles Almelo
21:45 Ajax Amsterdam vs AZ Alkmaar.