Bisnis.com, SAMARINDA - Pusamania Borneo FC (PBFC) dihantui cedera para pemainnya menjelang laga menjamu Persela Lamongan dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 di Stadion Segiri di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, pada Jumat (18/11/2016).
Tiga pemain pilar tim berjuluk Pesut Etam tersebut yakni Hendra Ridwan, Ponaryo Astaman, dan Terens Puhiri diragukan bisa tampil pada laga penting menghadapi tim berjuluk Laskar Joko Tingkir.
Bahkan menurut fisioterapis PBFC Lutfi Nanda, Hendra harus menjalani terapi pemulihan minimal selama 6 pekan ke depan. "Hendra menjalani perawatan di Jakarta, dan mungkin cukup panjang pemulihannya, minimal 6 pekan."
Sementara untuk kapten Ponaryo, menurut Lutfi, mengalami cedera microstrain atau robek otot kecil. Cedera itu didapat Ponaryo saat tampil melawan Semen Padang FC di Stadian Agus Salim, Padang, Sumatra Barat, pekan lalu.
Dia menjelaskan Ponaryo masih menjalani perawatan dan terapi pemulihan dan belum bisa dipastikan kapan Ponaryo bisa kembali merumput.
"Hamstring Ponaryo tertarik. Saat saya melakukan assessment on the field dan pertolongan pertama, kami sepakat tidak ambil risiko dan minta dia ditarik keluar saat itu juga," ucapnya.
Sedangkan Terens Puhiri sempat mengalami cedera otot, namun saat ini kata Lutfi perlahan kondisinya mulai membaik.
Berdasarkan diskusi dengan pelatih, Lutfi mengatakan Terens bisa bergabung dengan rekan-rekannya paling lama H-1 jelang lawan Persela Lamongan.
"Untuk kepentingan taktik, kami ambil jalan tengah. Terens intensif menjalani program latihan bersama saya dan mudah-mudahan dia bisa cepat pulih," ujarnya.