Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ISL:Arema vs Persija 2-1, Arema Puncaki Klasemen Sementara

JAKARTA—Arema Indonesia berhasil mengalahkan tuan rumah Persija Jakarta denga skor 2-1 dalam pertandingan Indonesia Super League (ISL) sore hari ini, Sabtu (16/2/2013), di Stadion Gelora Bung Karno dengan jadwal kick off pukul 15:30 WIB.

JAKARTA—Arema Indonesia berhasil mengalahkan tuan rumah Persija Jakarta denga skor 2-1 dalam pertandingan Indonesia Super League (ISL) sore hari ini, Sabtu (16/2/2013), di Stadion Gelora Bung Karno dengan jadwal kick off pukul 15:30 WIB.

Data pertandingan ANTV sekali official broadcaster ISL menyebutkan Persija unggul terlebih dahulu melalui gol cepat Pedro Javier menit 3 babak pertama.

Skor pun menjadi 1-0 untuk Persija. Namun, hanya berselang 8 menit, Arema membalas melalui gol Kayamba  Gumbs pada menit 11, sehingga skor berubah menjadi 1-1.

Arema berbalik unggul 2-1 atas Persija melalui gol Beto Goncalves pada menit 37. Skor 2-1 bertahan hingga wasit Najamuddin Aspiran mengakhiri babak pertama dengan tambahan waktu 1 menit.

Pada babak kedua, baik Arema maupun Persija saling menyerang dengan intensitas tinggi. Namun, buruknya penyelesaian lini depan Arema dan kecemerlangan penjaga gawang Arema menangkal serangan Persija membuat tidak ada tambahan gol pada babak kedua.

Pertandingan pun berakhir 2-1 untuk kemenangan Arema Indonesia dan sekaligus membuat 2 torehan rekor bagi Arema Indonesia.

Rekor pertama adalah kemenangan pertama di partai tandang, karena 4 kemenangan yang diraih Arema dilakukan di kandangnya sendiri, Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang. Empat partai tandang (away) yang dijalani Arema berakhir dengan kekalahan.

Itulah sebabnya kemenangan 2-1 atas tuan rumah Persija pada laga ke-9 Arema menjadi sangat penting karena mendobrak anggapan bahwa Arema Indonesia jago kandang.

Torehan rekor kedua justru lebih fenomenal, karena Arema Indonesia untuk sementara memuncaki klasemen ISL dengan tambahan 3 poin menjadi 15. Perolehan poin Arema sama dengan Mitra Kukar. Namun Arema unggul dalam selisih gol dengan surplus 8, sedangakan Mitra Kukar hanya surplus 5.

Hanya saja, klasemen itu bisa berubah karena Mitra Kukar akan menggelar partai kandang dengan menjamu Persita Tangerang besok, Minggu (17/2/2013) di Stadion Aji Imbut Tenggarong dengan jadwal kick off pukul 19:00 WIB dan disiarkan ANTV.

PSPS tekuk GU 2-0

Arema sebenarnya bersaing dengan Gresik United (GU) untuk berburu puncak klasemen saat sama-sama menjalani partai tandang.

Sayangnya,  GU menelan kekalahan 0-2 saat melawat ke markas PSPS Pekanbaru di Stadion Tambusai Kampar sore hari ini, dengan jadwal kick off serempak dengan laga Arema vs Persija Jakarta.

Berdasarkan laporan akun twitter suporter PSPS Pekanbaru, twitter.com/PSPSPekanbaru, Gresik United harus ketinggalan 0-1 saat pertandingan baru berjalan 6 menit ketika striker tuan rumah PSPS Pekanbaru Ndiaye Pape Latyr  berhasil menjebol gawang GU pada menit 6 babak pertama.

Skor 1-0 untuk tuan rumah  bertahan hingga wasit Juwari mengakhiri babak pertama dengan tambahan waktu 2 menit.

Pada babak kedua, tuan rumah PSPS Pekanbaru berhasil memperbesar keunggulan menjelang berakhirnya pertandingan melalui gol Konate Makan pada menit 90 babak kedua.

Skor pun  berubah menjadi 2-0 untuk kemenangan PSPS Pekanbaru hingga wasit mengakhiri pertandingan.

Tambahan 3 poin membuat posisi PSPS melejit  dari posisi ke-13 ke peringkat ke-5 klasemen sementara ISL menggeser Barito Putera.

Namun posisi itu bisa tergeser oleh hasil pertandingan antara tuan rumah Persisam Samarinda melawan Persib Bandung hari ini pukul 19:00 WIB. (sut)

Klasemen ISL Sabtu  16 Februari 2013  (17:30 WIB)

No

Klub

Poin

Main

M

S

K

MG

KG

SG

1

Arema Indonesia

15

8

5

0

3

16

8

8

2

Mitra Kukar

15

6

5

0

1

14

9

5

3

Gresik United

13

8

4

1

3

10

11

-1

4

Persipura Jayapura

11

5

3

2

0

11

2

9

5

PSPS Pekanbaru

9

7

2

3

2

5

4

1

6

Barito Putera

8

5

2

2

1

6

5

1

7

Sriwijaya FC

8

6

2

2

2

12

12

0

8

PersisamSamarinda

8

6

2

2

2

10

10

0

9

PersitaTangerang

8

8

2

2

2

7

9

-2

10

Persiram Raja Ampat

7

5

2

1

2

6

7

-1

11

Persib Bandung

6

4

1

3

0

7

5

2

12

Persela

6

5

2

0

3

8

7

1

13

Pelita Bandung Raya

6

6

1

3

2

8

9

-1

14

PersiwaWamena

6

5

2

0

3

7

10

-3

15

Persepam MU

6

5

2

0

3

4

12

-8

16

Persiba Balikpapan

5

5

1

2

2

4

6

-2

17

Persija Jakarta

5

7

1

2

4

9

14

-5

18

Persidafon Dafonsoro

4

6

1

1

4

8

11

-3

No

Klub

Poin

Main

M

S

K

MG

KG

SG

Sumber: Kompilasi data Bisnis.com

Ket: M (menang), S (seri), K (kalah), MG (memasukkan gol), KG (kemasukan gol), SG (selisih gol)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sutarno
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper