Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA INGGRIS: Hattrick Van Persie menangkan MU 3-2 atas Southampton

JAKARTA: Keputusan MU membeli Robin Van Persie membuahkan hasil manis. Bertandang di Stadion Mary markas Southampton, hattrick pemain Belanda itu berhasil memenangkan MU 3-2 dalam pertandingan Liga Inggris hari ini, Minggu (2/9/2012).

JAKARTA: Keputusan MU membeli Robin Van Persie membuahkan hasil manis. Bertandang di Stadion Mary markas Southampton, hattrick pemain Belanda itu berhasil memenangkan MU 3-2 dalam pertandingan Liga Inggris hari ini, Minggu (2/9/2012).

 
Dua gol yang diciptakan Van Persie pada menit ke 86 dan 90 itu seolah menjadi penebus dosa ketika striker Timnas Belanda itu gagal mengeksekusi penalti pada menit ke  67.
 
Sekitar 19 menit setelah kegagalan eksekusi penalti itu, Van Persie berhasil menciptakan gol pada menit 86, sehingga mengubah kedudukan menjadi 2-2. Gol itu berawal dari umpan sundulan kepala Rio Ferdinand yang kemudian diteruskan Van Persie untuk menaklukkan penjaga gawang tuan rumah Kelvin Davis.
 
Selang 4 menit kemudian ketika pertandingan memasuki injury time, Van Persie berhasil menciptakan gol ketiganya pada menit ke 90 setelah berhasil memanfaatkan umpang tendangan penjuru yang dilakukan Luis Nani.
 
Skor 3-2 itu bertahan hingga wasit Miek Dean meniup panjang peluit tanda berakhirnya pertandingan dan MU pun akhirnya bisa membawa pulang 3 poin penuh.
 
Membalik keadaan
 
Sebelum unggul 3-2, MU tertinggal 1-2 ketika Gawang Anders Lindegaard kebobolan untuk kedua kalinya berkat gol pemain tuan rumah Morgan Schneiderlin pada menit ke 55 babak kedua. Umpan matang yang diberikan Rickie Lambert diselesaikan dengan manis oleh Schneiderlin.
 
Situs resmi Liga Inggris Premierleague.com menyebutkan pertandingan yang digelar di Stadion Mary tersebut sebenarnya dijadwalkan digelar pukul 15:00 waktu London (21:00 WIB). Namun, pertandingan tersebut digelar mundur 1 jam menjadi pukul 16:00 waktu setempat atau 22:00 WIB, karena untuk kepentingan penyiaran komersial oleh Sky Sports.
 
Data Live Timing Premierleague.com menyebutkan Manchester United ketinggalan 0-1 terlebih dahulu melalui gol pemain tuan rumah Rickie Lambert pada menit ke 16.
 
Namun, hanya berselang 5 menit anak-anak asuhan Alex Ferguson tersebut berhasil menyamakan kedudukan 1-1 berkat gol stiker Robin Van Persie. Gola pemain yang baru saja diboyong MU dari Arsenal itu membuat kedudukan menjadi imbang 1-1 dan bertahan hingga babak pertama berakhir.(sut)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sutarno
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper