Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rio Ferdinand dan Joe Cole Prediksi Chelsea Jadi Pesaing ManCity

Hal senada dilontarkan mantan pemain Chelsea, Joe Cole. Menurut dia, Manchester City harus mendapatkan Kane untuk mempertahankan gelar juaranya. Dia pun memprediksi Lukaku akan menyumbangkan setidaknya 20 gol untuk The Blues.
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel/Football London
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel/Football London

Bisnis.com, JAKARTA - Sukses Chelsea menjuarai Piala Super Eropa menggenapi perjalanan apik mereka pada pra musim saat ini. Skuad asuhan Thomas Tuchel pun diprediksi akan menjadi pesaing utama Manchester City di Liga Inggris.

Mantan pesepakbola Rio Ferdinand menilai harapan kepada skuad The Blues musim ini akan lebih tinggi lagi. Pasalnya mereka akan menghadapi musim baru yang dimulai akhir pekan ini dengan dua trofi tertinggi sepak bola Eropa, Liga Champions dan Liga Super Eropa.

Menurut dia, keberhasilan pasukan Singa London meraih dua trofi itu menunjukkan mereka telah memiliki mental juara.

"Perbedaan besar mereka musim ini adalah apa yang diharapakan dari mereka. Mereka tak akan mendapatkan harapan seperti musim lalu karena mereka menggenggam dua trofi- mereka memenangkan Liga Champions dan kejuaraan ini," ujar Ferdinand usai laga Piala Super Eropa Kamis dini hari tadi.

"Mental juara yang kita bicarakan, kita bisa melihat ada pada mereka. Ada kebersamaan yang bagus di skuad mereka. Tim ini sekarang diharapkan bisa berkompetisi untuk memenangkan Liga Inggris dan trofi besar lainnya."

Mantan pesepakbola putri Inggris, Eni Aluko pun menilai klub milik taipan minyak Roman Abramovich itu menjadi pesaing terberat Manchester City dengan bergabungnya Romelu Lukaku. Apalagi dia menilai Manchester City belum menemukan penyerang baru pasca perginya Sergio Aguero.

"Bagi saya, Lukaku adalah tambahan tenaga yang besar. Manchester City masih memiliki pertanyaan di lini depan. Saya kira Lukaku bisa menjadi nilai positif bagi Chelsea. Jika Harry Kane tak bergabung (dengan Manchester City), saya kira Lukaku bisa mendorong Chelsea merebut gelar juara," kata dia.

Hal senada dilontarkan mantan pemain Chelsea, Joe Cole. Menurut dia, Manchester City harus mendapatkan Kane untuk mempertahankan gelar juaranya. Dia pun memprediksi Lukaku akan menyumbangkan setidaknya 20 gol untuk The Blues.

"City harus mendapatkan Kane sekarang. Top skor Chelsea musim lalu adalah Jorgingo dengan tujuh gol di Liga Inggris. Lukaku akan mencetak tak kurang dari 20 gol kecuali dia mengalami cedera, catatannya selama ini menunjukkan seperti itu. Dia berusia 28 tahun saat ini dan dalam kondisi terbaiknya," kata Cole.

"Chelsea juga akan sangat mengancam dari sisi bola-bola mati. Mereka membangun tim ini dimana anda tak bisa melihat kelemahannya."

Musim lalu Chelsea hanya menempati posisi keempat klasemen akhir Liga Inggris. Meskipun demikian perjalanan mereka tak begitu bagus di awal musim saat masih di tangani Frank Lampard.

Peruntungan Timo Werner cs berubah drastis ketika Thomas Tuchel menggantikan Lampard di tengah musim. Mereka terus melaju dan mengakhiri musim dengan gelar juara Liga Champions di tangan dengan mengalahkan Manchester City pada partai final.

Pada pra musim ini, persiapan mereka pun cukup meyakinkan. Dari empat laga uji coba, mereka meraih tiga kemenangan, termasuk memenangkan Piala Super Eropa, dan hanya sekali imbang saat menghadapi Tottenham Hotspur.

Chelsea akan membuka perjalanan di Liga Inggris dengan menjamu Crystal Palace di Stadion Stamford Bridge pada Sabtu 14 Agustus 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper