Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Link Streaming Fulham vs MU, Formasi, Prediksi, Susunan Pemain, Data Fakta

Pasukan Manchester United harus memenangi laga lawan Fulham pada Kamis (21/1/2021) dini hari nanti di Stadion Craven Cottage jika ingin mempertahankan posisi di puncak klasemen Liga Inggris.
Tiga andalan Manchester United yakni Bruno Fernandes (kiri), Marcus Rashford (tengah), dan Anthony Martial./Antara/Reuters
Tiga andalan Manchester United yakni Bruno Fernandes (kiri), Marcus Rashford (tengah), dan Anthony Martial./Antara/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Pasukan Manchester United harus memenangi laga lawan Fulham pada Kamis (21/1/2021) dini hari nanti di Stadion Craven Cottage jika ingin mempertahankan posisi di puncak klasemen Liga Inggris.

Manchester United untuk sementara turun ke posisi kedua setelah Leicester City meraih kemenangan 2-0 atas Chelsea pada laga dinihari tadi. MU tertinggal satu angka saja dari Leicester yang sudah melakoni laga ke-19.

Melihat performa terakhirnya, Manchester United layak untuk diunggulkan meraih kemenangan. Mereka tak terkalahkan dalam 12 laga terakhir dengan rekor sembilan kemenangan dan tiga kali imbang. Pada laga akhir pekan lalu, mereka juga berhasil menahan imbang juara bertahan Liga Inggris, Liverpool.

Sementara Fulham tak memperoleh satu pun kemenangan dari tujuh laga terakhir. Performa anak asuh Scott Parker memang membaik dengan mampu bermain imbang lima kali namun hal itu belum mampu mengangkat mereka keluar dari zona degradasi. Apalagi pada akhir pekan kemarin Fulham kembali menelan kekalahan dari Chelsea.

Rekor pertemuan kedua tim juga menunjukkan bagaimana Manchester United layak untuk difavoritkan meraih tiga angka. Dari 28 kali bertemu di Liga Inggris, skuad Setan Merah mampu mengantongi 28 kemenangan sementara Fulham hanya memiliki tiga kemenangan, lima laga lainnya berakhir imbang.

Dominasi United semakin tegas terlihat dalam 10 laga terakhir. Mereka tercatat hanya sekali gagal meraih kemenangan, yaitu pada musim 2013-2014 saat bermain imbang 2-2.

Hasil Head to head Fulham vs Manchester United:

2018-2019 - Fulham vs Man Utd - 0-3
2018-2019 - Man Utd vs Fulham - 4-1
2013-2014 - Man Utd vs Fulham - 2-2
2013-2014 - Fulham vs Man Utd - 1-3
2012-2013 - Fulham vs Man Utd - 0-1

Solskjaer juga patut gembira karena tak ada satu pun pemainnya yang bakal absen pada laga kali ini. Mulai dari David de Gea di bawah mistar gawang hingga Anthony Martial di lini depan dipastikan bisa bermain pada laga kali ini.

Akan tetapi Solskjaer diprediksi akan melakukan sejumlah perubahan pemain dari yang dia turunkan pada laga kontra Liverpool. Perubahanan susunan pemain itu dibutuhkan Solskjaer untuk menjaga kebugaran dari para pemainnya.

Luke Shaw yang terus bermain pada lima laga terakhir kemungkinan besar akan digantikan oleh Alex Telles sementara Pogba yang pada laga akhir pekan bermain sebagai sayap kanan diprediksi akan kembali menjadi jangkar di depan lini pertahanan Manchester United bersama Nemanja Matic.

Di lini depan, Edinson Cavani juga diprediksi akan kembali menjadi ujung tombak skuad Setan Merah.

Sementara di kubu Fulham, Parker akan kehilangan bek kiri Antonee Robinson yang mendapatkan kartu merah pada laga kontra Chelsea. Tom Cairney, Mario Lemina dan Terence Kongolo juga absen karena masih mengalamai cedera.

Kabar baik bagi Parker adalah dia akan dapat kembali memainkan penyerang Aleksandar Mitrovic yang sempat absen karena cedera. Selain itu, Ruben Loftus-Cheek juga disebut akan kembali menjadi andalan di lini tengah Fulham setelah absen karena tak boleh bermain menghadapi Chelsea.

Prediksi susunan pemain Fulham vs Manchester United:

Fulham (3-5-2): Areola; Aina, Andersen, Adarabioyo; Tete, Cordova-Reid, Reed, Anguissa, Bryan; Cavaleiro, Lookman

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Wan-Bissaka, Bailly, Maguire, Telles; Matic, Pogba; Greenwood, Fernandes, Rashford; Cavani

Melihat catatan di atas Manchester United memang layak untuk diunggulkan memenangkan laga ini. Akan tetapi skuad Setan Merah sebenarnya bukannya tanpa masalah.

Dari 9 kemenangan yang mereka dapatkan, Manchester United hanya tiga kali mampu meraih meraih kemenangan dengan selisih gol lebih dari satu.

Paul Pogba cs terbukti kesulitan untuk menghadapi tim dengan pertahanan yang rapat. Manchester United bahkan kerap harus menunggu hingga menit-menit akhir pertandingan untuk memastikan kemenangan.

Link Live Streaming Fulham vs ManUtd

Satu hal yang sedikit menggembirakan bagi Manchester United adalah karena mereka justru memiliki rekor lebih baik kala bermain di markas lawan. Dari 9 lawatan musim ini, Manchester United mampu meraih tujuh kemenangan dan belum pernah menelan kekalahan.

Apalagi rekor kandang Fulham juga tak baik. Dari sembilan laga kandang, Fulham menderita lima kekalahan dan hanya meraih satu kemenangan. Karena itu, Manchester United kemungkinan besar akan kembali meraih kemenangan pada laga malam nanti meskipun hanya berskor tipis.

Laga Liga Inggris Fulham vs Manchester United akan berlangsung pada Kamis dinihari nanti pukul 03.15 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh MolaTV.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper