Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Punya Banyak Pemain, Sriwijaya FC Leluasa Lakukan Rotasi

Sriwijaya FC menyatakan kesiapannya melakoni laga panjang kompetisi Liga 1 yang akan dimulai pada 23 Maret 2018. Menurut Dolly Rosana, media officer Sriwijaya, mereka sudah mendaftarkan semua pemain ke pihak PT Liga Indonesia Baru sebanyak 29 orang. Jumlah tersebut dipastikan tidak akan mengalami perubahan selama paruh pertama kompetisi berlangsung.
Para pemain Sriwijaya FC sedang berlatih/Antara-Nova Wahyudi
Para pemain Sriwijaya FC sedang berlatih/Antara-Nova Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA - Sriwijaya FC menyatakan kesiapannya melakoni laga panjang kompetisi Liga 1 yang akan dimulai pada 23 Maret 2018. Menurut Dolly Rosana, media officer Sriwijaya, mereka sudah mendaftarkan semua pemain ke pihak PT Liga Indonesia Baru sebanyak 29 orang. Jumlah tersebut dipastikan tidak akan mengalami perubahan selama paruh pertama kompetisi berlangsung.

Para pemain itu adalah:

Kiper: Teja Pakualam, Sandy Firmansyah, Rangga Pratama, Dikri Yusron. 

Bek: Hamkah Hamzah, Bio Pauline, Zalnando, Marchko Meraudje, Novan Setya Sasongko, Alfin Tusalamony, Ahmad Fariz, Berry Rahmada, Mamadou NDiaye. 

Gelandang: Yu Hyun Koo, Rahmat Hidayat, Adam Alis,  Makan Konate, Manda Cingi, Samuel Christianson, Abimanyu Syahrian, Nur Iskandar, Yogi Rahardian, Ichsan Kurniawan, Zulfiandi.

Depan: Rizky Dwi Ramadhana, Alberto Goncalves, Manucherkhr Dzhalilov, Patrich Wanggai, Esteban Vizcarra.

Sebelumnya, Sriwijaya hanya merilis nama 28 pemain. Jumlahnya bertambah setelah bek Bio Pauline dinyatakan sembuh total dari cedera dan siap dimainkan.

Pada laga awal, kata Dolly, timnya akan bertandang ke markas Borneo FC di Samarinda pada 26 Maret. Sebelumnya sempat beredar jadwal resmi dari Liga 1 Indonesia yang menyatakan pertandingan Sriwijaya FC dimajukan pada 24 Maret. Namun jadwal itu kembali direvisi sehingga Sriwijaya dapat bernapas lega karena hal itu sesuai dengan rencana yang telah mereka susun.

Sementara itu, pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, mengatakan jumlah 29 pemain membuatnya cukup leluasa melakukan rotasi ataupun penggantian pemain bila diperlukan. Ia sebelumnya berencana menambah kuota pemain muda. Namun, hingga sekarang, dia bersama manajemen belum mendapatkan pemain yang cocok. "Untuk sementara ini sudah cukup tidak akan ada penambahan pemain lagi,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper