Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang TSC 2016, Pemain Australia & Uzbekistan Merapat ke PSM

Dua pemain asing, dari Australia dan Uzbekistan, segera merapat ke PSM Makassar untuk mengikuti seleksi terbatas demi memperkuat tim Juku Eja di Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.
Francesco Stella/Daily Record
Francesco Stella/Daily Record

Bisnis.com, MAKASSAR - Dua pemain asing, dari Australia dan Uzbekistan, segera merapat ke PSM Makassar untuk mengikuti seleksi terbatas demi memperkuat tim Juku Eja di Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.

Direktur PSM Sumirlan mengatakan untuk pemain asal Australia itu bernama Francesco Stella, 24 tahun, dan pemain Uzbekistan bernama Sergey Rekun.

"Kami memang masih butuh playmaker untuk mengatur tempo permainan. Pada pertandingan sebelumnya baik saat berlaga di Trofeo Persija ataupun turnamen segitiga di Makassar, sosok itu tidak tampak," ujarnya di Makassar pada Jumat (22/4/2016).

Menurut Sumirlan, Francesco Stella yang akan datang seleksi di kubu PSM ini pernah membela AC Chievo Verona di Serie A Italia musim 2007-2008.

Kemudian dia melanjutkan karier profesionalnya dengan memperkuat tim South Melbourne, Australia dan lalu AC Siena, tim Rangers asal Skotlandia dan terakhir membela klub Australia Central Coast Mariners.

Sedangkan untuk Sergey Rekun, kata dia, merupakan mantan Timnas Uzbekistan. Kualitas dan kemampuannya juga sudah disaksikan dalam video Youtube.

Sumirlan mengatakan pihaknya akan terus berburu pemain Asia untuk memenuhi slot yang disiapkan operator PT Gelora Trisula Semesta. Apalagi karena tim asuhan Luciano Leandro ini masih membutuhkan sosok playmaker untuk membantu lini depan yang masih dinilai tumpul.

"Baru- baru saya ditelepon dengan agennya dan Sergey tiba Minggu malam. Sementara untuk yang asal Australia masih akan menjalani satu pertandingan terakhirnya di Liga Australia sebelum bertolak ke Makassar," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper