Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Jadwal Laga Ulang FA Cup: Liverpool vs Exeter, Leicester vs Spurs

FA telah menetapkan jadwal pertandingan ulang (replay) babak ketiga Piala FA yang berakhir imbang.
Pesta Arsenal ketika juara FA Cup 2014-2015/Reuters-Carl Recine
Pesta Arsenal ketika juara FA Cup 2014-2015/Reuters-Carl Recine

Bisnis.com, JAKARTA - Football Association (FA), otoritas sepak bola Inggris, telah menetapkan jadwal pertandingan ulang (replay) babak ketiga Piala FA yang berakhir imbang.

Jadwal ulang itu dilakukan, karena memang FA tidak menerapkan adu penalti dalam pertandingan yang berakhir seri pada pertemuan pertama.

Jika selama 2 x 45 menit permainan pada laga replay seri lagi, baru dilakukan perpanjangan waktu 2 x 15 menit, dan jika skor masih imbang, maka penentuan pemenang baru ditetapkan melalui adu penalti.

Sebagian besar laga replay ini digelar bersamaan dengan pertandingan babak ketiga yang ditunda pelaksanaannya dari jadwal semula akhir pekan lalu akibat lapangan terganng air lantaran hujan deras. Satu-satunya laga babak ketiga yang ditunda itu ialah Newport County menjamu Blackburn Rovers.

Dua dari rangkaian laga replay babak ketiga yang layak mendapatkan sorotan lebih ialah Liverpool vs Exeter City dan Leicester City vs Tottenham Hotspur.

Pada akhir pekan lalu laga Spurs vs Leicester di White Hart Lane di pentas Piala FA berakhir imbang 2-2. Pada Kamis pagi WIB (14/1/2016) kedua tim jumpa lagi di tempat yang sama di ajang Liga Primer Inggris dan Leicester menang 1-0.

Di laga replay babak ketiga Piala FA giliran tim besutan pelatih Claudio Ranieri yang menjadi tuan rumah di Stadion King Power di Kota Leicester.

Adapun di babak ketiga Liverpool dipaksa bermain imbang 3-3 oleh tuan rumah Exeter City yang merupakan kontestan kompetisi League Two (Divisi 4). Kali ini, dengan bermain di Anfield, layaknya Liverpool bisa menaklukkan lawannya tanpa menunggu hingga adu penalti.

Arsenal adalah juara bertahan kontes ini. The Gunners telah memastikan lolos ke babak keempat setelah pada babak ketiga menundukkan Sunderland 3-1 di Stadion Emirates di London.

Jadwal replay babak ketiga FA Cup (dalam WIB):

Rabu, 20 Januari:

02:45   Bristol City vs West Bromwich Albion

02:45   Milton Keynes Dons vs Northampton Town

02:45   Portsmouth vs Ipswich Town

02:45   Aston Villa vs Wycombe Wanderers

02:45   Bradford City vs Bury

02:45   Yeovil Town vs Carlisle United

03:00   Bolton Wanderers vs Eastleigh

03:00   Reading vs Huddersfield Town

Kamis, 21 Januari:

02:45   Leicester City vs Tottenham Hotspur

03:00   Liverpool vs Exeter City

Jadwal tunda babak ketiga (dalam WIB):

Selasa, 19 Januari:

02:45   Newport County vs Blackburn Rovers.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : TheFA.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper