Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pecahkan Rekor Transfer, West Brom Datangkan Rondon

West Bromwich Albion memecahkan rekor transfer klub setelah mendatangkan pemain Timnas Venezuela Jose Salomon Rondon Gimenez dengan nilai transfer 12 juta pound sterling dari klub Rusia Zenit St. Petersburg dengan kontrak berdurasi 4 tahun.
Salomon Rondon/Daily Mail
Salomon Rondon/Daily Mail

Bisnis.com, JAKARTA - West Bromwich Albion memecahkan rekor transfer klub setelah mendatangkan pemain Timnas Venezuela Jose Salomon Rondon Gimenez dengan nilai transfer 12 juta pound sterling dari klub Rusia Zenit St. Petersburg dengan kontrak berdurasi 4 tahun.

Pemain berusia 25 tahun itu, yang bermain di posisi striker, dilaporkan telah melewati tes medis dan dia telah bisa diturunkan ketika menghadapi tuan rumah Watford di Stadion Vicarage Road pada Sabtu (15/8/2015) pk. 21:00 WIB.

Ujung tombak tersebut menjadi pemain kedua Venezuela di Liga Primer Inggris setelah pemain Fulham Fernando Amorebieta. Dia datang ke West Brom berbekal reputasi hebat di Rusia.

Rondon mencetak 20 gol dalam 37 pertandingan di Liga Primer Rusia selama dua musim terakhir dan dia juga andalan Timnas Venezuela dengan mengontribusi 13 gol dalam 39 pertandingan.

Dia juga punya catatan rekor yang mengesankan bersama klub La Liga Spanyol Malaga dan klub Rusia Rubin Kazan. Bersama Malaga dia bermain dalam 67 pertandingan dan mencetak 25 gol, sedangkan bersama Rubin Kazan bermain dalam 36 pertandingan dan mencetak 13 gol.

“Saya sangat senang bisa berada di sini. Ini peluang dalam karier saya. Saya tak sabar menunggu pemain lainnya dan bermain,” ungkapnya.

Rondon menambahkan West Brom memperlihatkan minat terhadap dirinya dan itu hal penting bagi seorang pemain. “Apa yang menjadi perhitungan anda, itulah harapan saya.”

Pelatih West Brom Tony Pulis telah mengangkut sejumlah pemain pada jendela transfer musim panas ini yakni James McClean, James Chester, Rickie Lambert, dan Serge Gnabry untuk mengarungu Liga Primer Inggris musim 2015-2016.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Daily Mail
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper