Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL GOLD CUP 2015: AS Tim Pertama Lolos ke 8 Besar

Tuan rumah Amerika Serikat menjadi tim pertama yang lolos ke 8 besar Gold Cup (Piala Emas) 2015 setelah menang tipis atas Haiti dengan skor 1-0 dalam pertandingan di Stadion Stadion Gillette di Foxborough, Massachusetts, pada Sabtu pagi WIB (11/7/2015).
Ujung tombak Timnas AS Clint Dempsey (8) menjebol gawang Haiti/Reuters
Ujung tombak Timnas AS Clint Dempsey (8) menjebol gawang Haiti/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Tuan rumah Amerika Serikat menjadi tim pertama yang lolos ke 8 besar Gold Cup (Piala Emas) 2015 setelah menang tipis atas Haiti dengan skor 1-0 dalam pertandingan di Stadion Stadion Gillette di Foxborough, Massachusetts, pada Sabtu pagi WIB (11/7/2015).

Clint Dempsey, yang menjadi pahlawan dengan mencetak dua gol ketika AS menang 2-1 atas Honduras pada pertandingan pertama, kembali menjadi pahlawan dengan mencetak gol semata wayang ke gawang Haiti ketika babak kedua baru memasuki menit ke-2.

Kemenangan ini bukan hanya membuat AS lolos ke 8 besar, namun juga memastikan tim besutan mantan pemain Timnas Jerman Juergen Klinsmann itu menjuarai Grup A dengan nilai 6, karena dalam laga lainnya Panama dan Honduras seri 1-1.

Luis Tejada lebih dulu membuka skor pada menit ke-21 setelah menyelesaikan kemelut di depan gawang Honduras yang terjadi selepas tendangan bebas. Tejada cukup mendorong bola dengan dadanya dari jarak dekat untuk menjebol gawang kiper Donis Escober.

Andy Najar mencetak gol balasan pada menit ke-81. Eksekusi penaltinya dapat ditepis kiper Panama Jaime Penedo dan si kulit bundar lantas menghantam tiang kanan gawang dan bola rebound kembali disambar Najar untuk menjadikan skor 1-1.

Setelah setiap tim di Grup A menyelesaikan dua pertandingan, AS memimpin dengan nilai 6, Panama di urutan kedua dengan 2, serta Honduras dan Haiti di posisi ketiga dan keempat dengan nilai masing-masing 1.

Dengan demikian, apa pun hasil dua pertandingan tersisa, AS vs Panama dan Haiti vs Honduras, AS tetap akan mengakhiri fase grup dengan status berada di puncak klasemen akhir Grup A.

Putaran final Gold Cup 2015 diikuti 12 tim yang dibagi menjadi tiga grup. AS bertindak sebagai tuan rumah, namun beberapa pertandingan juga digelar di Toronto, Kanada. Dua tim teratas setiap grup lolos ke 8 besar, dilengkapi dengan dua tim yang menduduki dua terbaik dari tiga peringkat ketiga.

Gold Cup merupakan turnamen antarnegara anggota Konfederasi Sepak Bola Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Karibia (Concacaf) yang digelar 2 tahun sekali sejak 1991. Meksiko adalah tim paling sukses dalam turnamen ini dengan meriah enam kali gelar juara.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper