Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Copa America 2015: David Luiz Yakin Brasil Bisa Berprestasi Lagi

Prediksi Copa America 2015: David Luiz Yakin Brasil Bisa Berprestasi Lagi
David Luis berseragam PSG. Pada Liga Champions 2015, dia akan berhadapan dengan mantan klubnya Chelsea/Antara
David Luis berseragam PSG. Pada Liga Champions 2015, dia akan berhadapan dengan mantan klubnya Chelsea/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Brasil menerapkan gaya berlatih dan persiapan yang berbeda untuk Piala Amerika 2015 dibandingkan dengan Piala Dunia 2014, kata pemain bertahan timnas Brasil, David Luiz.

Ketika masih dilatih Luiz Felipe Scolari, yang dipecat setelah kalah 1-7 atas Jerman pada Piala Dunia 2014, tim sering melakukan sesi latihan singkat untuk menjaga kebugaran pemain selama turnamen.

Sementara dibawah kendali Carlos Dunga, yang membawa Selecao meraih 10 kemenangan beruntun, tim diminta untuk memperpanjang sesi latihan selama dua jam.

"Kami selalu mempersiapkan dengan cara yang terbaik," kata David Luiz dilansir dari Xinhua, Jumat.

"Para pemain yang ikut Piala Dunia sudah semakin matang. Persiapan ini berbeda. Kami bekerja setiap hari untuk belajar, tumbuh dan mencoba memenangkan pertandingan," imbuh bek yang bermain untuk Paris Saint-Germain itu.

Brasil mempersiapkan Piala Amerika dengan menggelar laga persahabatan yang berakhir dengan kemenangan 2-0 ata Meksiko dan 1-0 atas Honduras.

Tim Samba berada di grup C Piala Amerika bersama Kolombia, Peru dan Venezuela. Brasil akan memainkan pertandingan pertama mereka melawan Peru di Temuco, Chile, pada 14 Juni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper