Bisnis.com, JAKARTA - Klub Argentina Huracan ditahan seri tamunya Alianza Lima dari Peru dengan skor 0-0 dalam laga leg kedua play off pra-grup Copa Libertadores di Stadion Tomas Adolfo Duco, Buenos Aires. Huracan pun menang agregat 4-0 karena pada leg pertama di Peru mereka justru menang 4-0.
Dengan demikian, Huracan lolos ke fase grup turnamen antarklub level tertinggi negara-negara anggota Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol)—ditambah klub-klub Meksiko sebagai peserta tamu—itu, yang akan digelar mulai 18 Februari 2015.
Huracan akan bergabung di Grup 3 bersama Cruzeiro (Brasil), Mineros de Guayana (Venezuela), dan Universitario (Bolivia). Copa Libertadores dibagi menjadi delapan grup dengan setiap grup berisi empat klub. Fase grup dimainkan dengan sistem round robbin home and away.
Keberhasilan Alianza Lima menahan imbang Huracan tidak membuat para pendukungnya berhenti berulah. Sebelum laga leg kedua di Buenos Aires, pendukung Alianza berkelahi antarsesama mereka.
Sebelumnya, pada akhir pertandingan leg pertama di Lima, pendukung klub ibu kota Peru tersebut menyerang para pemainnya sendiri dan melukai sedikitnya dua pemain.
Kontestan fase grup Copa Libertadores masih menunggu lima tim lagi yakni pemenang laga dua leg Independiente del Valle (Ekuador) vs Estudiantes (Argentina), Deportivo Tachira (Venezuela) vs Cerro Porteno (Paraguay), Morelia (Meksiko) vs The Strongest (Bolivia), Palestino (Chile) vs Nacional Montevideo (Uruguay), dan Corinthians (Brasil) vs Once Caldas (Kolombia).