Bisnis.com, JAKARTA - Klub Liga Primer Inggris Queens Park Rangers (QPR) secara mengejutkan disingkirkan dari pentas Piala FA oleh Sheffield United, kontestan League One, kompetisi level ketiga dalam sistem sepak bola Inggris.
Bukan hanya kalah dari tim yang berada dua level kompetisi di bawah Liga Primer, hasil memalukan dalam pertandingan Minggu malam (4/1/2015) tersebut bahkan terjadi di hadapan pendukung QPR sendiri, di Stadion Loftus Road, London.
Dalam laga babak ketiga Piala FA itu, dua gol dari pemain asal Jamaika Jamal Campbell-Ryce pada menit ke-49 dan injury time membuat QPR kalah telak 0-3. Adapun gol pembuka dalam pertandingan yang dipimpin wasit Mark Clattenburg itu dikontribusi Mark McNulty pada menit ke-36.
Dengan hasil itu, kandas sudah perjalanan QPR di ajang Piala FA (Football Association), sebaliknya Sheffield United melaju ke babak keempat.
Sebaliknya dua tim peserta Liga Primer lainnya, Crystal Palace dan Sunderland, berhasil lolos ke babak keempat FA Cup.
Palace menundukkan Dover Athletic, klub kontestan Conference Premier, kompetisi level kelima dalam sistem sepak bola Inggris dengan skor telak 4-0. Sedangkan Sunderland menang tipis 1-0 atas Leeds United, tim Divisi Championship, kompetisi level kedua di Inggris.
Berikut hasil pertandingan babak ketiga Piala FA yang berlangsung hingga Minggu pk. 22:00 WIB:
Dover Athletic 0 vs Crystal Palace 4
Sunderland 1 vs Leeds United 0
Queens Park Rangers 0 vs Sheffield United 3
Cardiff City 3 vs Colchester United 1
Charlton Athletic 1 vs Blackburn Rovers 2
Rochdale 1 vs Nottingham Forest 0
West Bromwich Albion 7 vs Gateshead 0
Blyth Spartans 2 vs Birmingham City 3
Rotherham United 1 vs Bournemouth 5
Huddersfield Town 0 vs Reading 1
Tranmere Rovers 2 vs Swansea City 6
Bolton Wanderers 1 vs Wigan Athletic 0
Millwall 3 vs Bradford City 3
Derby County 1 vs Southport 0
Brentford 0 vs Brighton & Hove Albion 2
Fulham 0 vs Wolverhampton Wanderers 0
Leicester City 1 vs Newcastle United 0
Cambridge United 2 vs Luton Town 1
Barnsley 0 vs Middlesbrough 2
Preston North End 2 vs Norwich City 0
Doncaster Rovers 1 vs Bristol City 1.
BACA JUGA:
HASIL PIALA FA: Langkah Pembunuh MU Terhenti
CALON BINTANG: CHARLIE AUSTIN Harusnya Tidak di QPR