Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA DUNIA 2014: Brasil vs Chile & Belanda vs Meksiko Awali Babak 16 Besar

Akhirnya terjawab sudah. Brasil menjadi pemuncak klasemen Grup A dengan tujuh poin dan Belanda dengan nilai sempurna sembilan sebagai pemuncak klasemen Grup B. Hasil itu menghindari keduanya bertemu terlalu dini di babak awal Piala Dunia 2014.
Kiper Meksiko  Guillermo Ochoa dan rekannya  Andres Guardado bergembira Meksiko lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2014/REUTERS
Kiper Meksiko Guillermo Ochoa dan rekannya Andres Guardado bergembira Meksiko lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2014/REUTERS

Bisnis.com, JAKARTA - Akhirnya terjawab sudah. Brasil menjadi pemuncak klasemen Grup A dengan tujuh poin dan Belanda dengan nilai sempurna sembilan sebagai pemuncak klasemen Grup B. Hasil itu menghindari keduanya bertemu terlalu dini di babak awal Piala Dunia 2014.

Di babak 16 besar, Brasil akan menghadapi tim asal Amerika Selatan Chile yang bercokol di posisi kedua dengan nilai enam setelah di babak penyisihan Grup B mampu meraih dua kemenangan. Adapun, Meksiko akan menjadi lawan bagi Belanda --tiga kali runner up di Piala Dunia-- dalam babak 16 lainnya.

Pertarungan Brasil versus Chile di luar dugaan. Pasalnya, dari Grup B, selain Belanda, yang difavoritkan untuk lolos ke 16 besar adalah juara bertahan Spanyol. Bola itu bundar. Begitu pada akhirnya, sulit dipastikan bahwa Spanyol seperti yang difavoritkan. Spanyol harus tersingkir dari pertarungan karena menelandua kali kakalahan dan hanya satu kali menang melawan Australia.

Namun, tidak dengan Meksiko. Dari Grup A, selain Brasil, tiga tim lainnya --Kroasi, Meksiko dan Kamerun-- juga dijagokan lolos ke babak 16 besar. Kendati, Meksiko jauh lebih dprediksi yang bakal lolos ke 16 besar, dan itu terbukti.

Tim lain yang sudah pasti lolos ke 16 besar Argentina dari Grup F, Prancis Grup E --sekaligus menghindari Prancis bertemu Argentina di 16 besar. Kosta Rika dari Grup D --ini dilaur dugaan. Bahkan Kosta Rika menundukkan dua tim favorit Grup D: Italia dan Uruguay.  Adapn dari Grup C sudah dipastian Kolombia.

Grup A (Main, Menang, Seri, Kalah, Gol, Poin)

Brasil                

3

2

1

0

7-2

7 Lolos

Meksiko

3

2

1

0

4-1

7 Lolos

Kroasia

3

1

0

2

6-4

3

Kamerun

3

0

0

3

1-9

0

Grup B (Main, Menang, Seri, Kalah, Gol, Poin)

Belanda

3

3

0

0

10-3

9 Lolos

Chile

3

2

0

1

5-3

6 Lolos

Spanyol

3

1

0

2

4-7

3

Australia

3

0

0

3

3-9

0

Babak 16 Besar

Tanggal

Jam WIB

Pertandingan

28 Juni 2014

23:00

Brasil vsChile — Belo Horizonte 

29 Juni 2014

3:00

1st Grup C vs 2nd Grup D — Rio de Janeiro 

29 Juni 2014

23:00

Belanda  vs Meksiko  — Fortaleza

30 Juni 2014

3:00

1st Grup D vs 2nd Grup C — Recife

30 Juni 2014

23:00

1st Grup E vs 2nd Grup F — Brasília

01 Juli 2014

3:00

1st Grup G vs 2nd Grup H — Porto Alegre

01 Juli 2014

23:00

1st Grup F vs 2nd Grup E — Sao Paulo

02 Juli 2014

3:00

1st Grup H vs 2nd Grup G — Salvador


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Sumber : Reuters/bbc.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper