Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Paul Le Guen Batal Latih Nigeria

Paul Le Guen batal menjadi penasihat teknik Timnas Nigeria, hanya sehari setelah Federasi Sepak Bola Nigeria (NFF) mengumumkan penunjukan mantan pemain Timnas Prancis tersebut.
Paul Le Guen/Reuters-Fadi Al-Assaad
Paul Le Guen/Reuters-Fadi Al-Assaad

Bisnis.com, JAKARTA - Paul Le Guen batal menjadi penasihat teknik Timnas Nigeria, hanya berselang sehari setelah Federasi Sepak Bola Nigeria (NFF) mengumumkan penunjukan mantan pemain Timnas Prancis tersebut.

Tidak diperinci bagaimana prosesnya hingga bisa terjadi NFF mengumumkan penunjukan Le Guen mendampingi pelatih kepala Salisu Yusuf, namun langsung dibatalkan oleh mantan pelatih Paris Saint-Germain (PSG) tersebut.

Pernyataan resmi Le Guen mengemukakan bahwa dia menolak untuk menjalani hidup di Afrika. Ha tersebut dikemukakan oleh Ketua Komite Media dan Publikasi NFF Suleiman Yahaya-Kwande.

Le Guen memimpin Timnas Kamerun lolos ke putaran final Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan dan sebelumnya sempat dimunculkan sebagai kandidat pelatih Timnas Nigeria setelah Sunday Oliseh mundur pada Februari 2016, namun kemudian tanpa sebab yang dijelaskan justru nama Yusuf yang muncul.

Pria kelahiran Prencan, Prancis, pada 1 Maret 1964 itu merupakan mantan palang pintu andalan PSG dan Timnas Prancis. Bersama PSG pada 1991 hingga 1998 dia bermain dalam 248 pertandingan dan mencetak 16 gol.

Dia memulai karier profesionalnya sebagai pemain belakang bersama Stade Brestois 29 pada 1983-1989, bermain dalam 154 pertandingan dan mengontribusi enam gol. Dia juga sempat merumput bersama Nantes pada 1989-1991 di mana dia bermain dalam 76 pertandingan dan menyumbang satu gol.

Bersama timnas negaranya, Le Guen memiliki 17 caps dan sebiji gol pada 1993-1995. Cedera menghalanginya berkiprah lebih jauh bersama skuat Les Bleus, julukan Timnas Prancis. Le Guen menjadi bagian dari Timnas Prancis yang gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat.

Sebagai pelatih, selain menukangi Kamerun, Le Guen pernah membesut Timnas Oman. Di level klub, selain Lyon, dia juga pernah melatih PSG, Stade Rennais (Prancis), dan Rangers (Skotlandia).

Le Guen mengantar Lyon menjadi juara Ligue 1 Prancis musim 2002-2003, 2003-2004, dan 2004-2005 serta juara Trophee des Champions (Piala Super Prancis) 2002, 2003, dan 2004. Dia juga membawa PSG juara Coupe dela Ligue (Piala Liga Prancis) edisi 2008.

Nigeria akan menjalani laga kompetitif pada September 2016 kontra tuan rumah Tanzania di Dar es Salaam dalam Pra-Piala Afrika 2017, tapi keduanya telah pasti gagal lolos ke putaran final di Gabon pada 14 Januari - 5 Februari tahun depan, kalah bersaing dengan Mesir di Grup G.

Elang-elang Super, julukan Timnas Nigeria, akan mulai menjalani Pra-Piala Dunia 2018 Rusia zona Afrika dengan menjamu Zambia pada 2 Oktober 2016. Di Pra-Piala Dunia 2018, selain Zambia, Nigeria juga tergabung bersama Kamerun dan Aljazair di Grup B.

Nigeria tiga juara Piala Afrika yakni pada 1980, 1994, dan 2013. Negara ini lolos lima kali ke putaran final Piala Dunia dengan pencapaian terbaik di babak 16 besar pada edisi 1994, 1998, dan 2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper