Bisnis.com, JAKARTA – Manchester City menaklukkan Arsenal dengan skor tipis 1–0 dalam big match pekan kelima Liga Primer Inggris yang berlangsung pada Minggu (18/10/2020) dini hari WIB.
Dalam pertandingan di Stadion Etihad di Manchester tersebut, satu-satunya gol tuan rumah asuhan pelatih Pep Guardiola dilesakkan oleh Raheem Sterling pada menit ke-23.
Sterling memanfaatkan bola rebound hasil tepisan penjaga gawang Arsenal Bernd Leno yang mengamankan sementara bola hasil tendangan gelandang Phil Foden menyusul kerja sama Sergio Aguero dan Riyad Mahrez.
Ini merupakan pertama kalinya Aguero bermain kembali setelah berkutat dengan cedera setidaknya selama 3 bulan. Dia bermain sejak kick-off, tetapi digantikan pada menit ke-65 dengan Ilkay Gundogan.
Sementara itu, pelatih Arsenal Mikel Arteta menepati janjinya menurunkan Thomas Partey yang baru didatangkan dari klub La Liga Spanyol Atletico Madrid.
Gelandang serang Timnas Ghana berusia 27 tahun itu masuk lapangan pada menit ke-83 untuk menggantikan Granit Xhaka, tetapi gagal menolong tim barunya mengelekkan kekalahan.
Baca Juga
Dengan hasil ini, Manchester City berada di setrip ke-10 klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan koleksi nilai 7, sedangkan Arsenal di posisi kelima dengan nilai 9.
Namun, City masih memiliki satu laga tunda yakni matchday pertama menjamu Aston Villa. Laga yang sedianya berlangsung pada pertengahan bulan lalu ditunda karena ketika itu City masih mendapat kesempatan beristirahat setelah bertarung di Liga Champions Eropa hingga pertengahan Agustus.