Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi MU Vs LASK: Solskjaer Turunkan Pemain Muda?

Manchester United akan menjamu Lask di babak 16 besar Liga Europa, Kamis (6/8/2020) dini hari.
Ole Gunnar Solskjaer/Reuters-Scott Heppell
Ole Gunnar Solskjaer/Reuters-Scott Heppell

Bisnis.com, JAKARTA - Manchester United akan menjamu Lask di babak 16 besar Liga Europa, Kamis (6/8/2020) dini hari. Laga di stadion Old Trafford mulai 02:00 WIB dan ditayangkan live di SCTV.

Manchester United bisa tampil rileks di laga ini. Mereka sudah unggul 5-0 dalam pertemuan pertama di kandang klub asal Norwegia itu.

Pelatih Ole Gunnar Solskjaer kemungkinan akan banyak menurunkan banyak pemain pelapis di laga nanti sekaligus memberikan istirahat kepada bintang-bintang tim utama yang baru berjibaku di Liga Inggris. 

Salah satu yang berpeluang mendapatkan kesempatan tampil dalam laga nanti adalah Teden Mengi. Pemain berusia 18 tahun ini dipromosikan ke tim utama karena MU mengalami krisis bek tengah saat menjalani restart Liga Inggris usai padami virus corona. Kala itu, MU hanya memiliki Harry Maguire, Victor Lindelof, dan Eric Bailly.

Mengi adalah pemain didikan Akademi Man United. Ia juga sudah pernah tampil di Timnas Inggris U-18. Namun, sejauh ini ia belum pernah mendapat kesempatan tampil meski masuk skuad saat menghadapi Astana (Kazakhstan).

Mengi diperkirakan bukan satu-satunya pemain remaja yang akan diandalkan Solskjaer di laga nanti. James Garner, Tahith Chong, dan Ethan Laird selama ini telah berlatih dengan tim utama dan ketiganya bisa memainkan peran di laga ini.

Bila lolos dari babak 16 bear, Manchester United akan menghadapi Kopenhagen atau Istanbul Basaksehir di babak perempat final Liga Europa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper