Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

12 Gol, Ujung Tombak Lazio Ciro Immobile Top Skor Serie A

Telah mencetak 12 gol, ujung tombak Lazio Ciro Immobile menjadi top skor sementara Serie A Italia.
Ujung tombak Lazio Ciro Immobile/Reuters-Tony Gentile
Ujung tombak Lazio Ciro Immobile/Reuters-Tony Gentile

Bisnis.com, JAKARTA – Serie A Italia segera mementaskan rangkaian pertandingan pekan ke-11 dengan klasemen sementara dipimpin juara bertahan Juventus dengan nilai 26 atau hanya 1 angka dari Inter Milan di posisi kedua.

Keduanya dipastikan tetap akan mengisi posisi dua teratas karena Atalanta di posisi ketiga baru mendulang nilai 21 sehingga jika pun menang atas Cagliari, tetap takan akan mencapai slot kedua.

Meski Juventus dan Inter Milan merajai klasemen sejauh ini, posisi terhormat sebagai toop skor sementara bukan pemain dari kedua tim tersebut, termasuk bukan pula Cristiano Ronaldo, bomber Juventus.

Adalah ujung tombak Lazio Ciro Immobile yang tengah bertengger di posisi paling atas daftar pencetak gol dengan torehan 12 gol.

Dua gol terakhirnya dijaringkan ketika pada pertandingan pekan ke-10 menghabisi Torino empat gol tanpa balas. Ketajaman Immobile mengantar Lazio kini berada di slot kelima klasemen sementara.

Berikut daftar pencetak gol sementara Serie A menjelang matchday ke-11:

12 Gol: Ciro Immobile (Lazio)

8 Gol: Luis Muriel (Atalanta)

7 Gol: Romelu Lukaku (Inter Milan)

6 Gol: Domenico Berardi (Sassuolo), Duvan Zapata (Atalanta)

5 Gol: Cristian Kouame (Genoa), Lautaro Martinez (Inter Milan), Andrea Belotti (Torino      ), Joao Pedro (Cagliari), Edin Dzeko (AS Roma), Marco Mancosu (Lecce), Cristiano Ronaldo (Juventus)

4 Gol: Alejandro Gomez (Atalanta), Aleksandar Kolarov (AS Roma), Alfredo Donnarumma (Brescia), Josip Ilicic (Atalanta), Dries Mertens (Napoli), Andreas Cornelius (Parma), Arkadiusz Milik (Napoli).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper