Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Bhayangkara FC vs FC Tokyo: Ini Harapan Pelatih Bhayangkara

Prediksi Bhayangkara FC vs FC Tokyo: Ini Harapan Pelatih Bhayangkara
Bhayangkara FC /id.wikipedia.org
Bhayangkara FC /id.wikipedia.org

Bisnis.com, JAKARTA - Bhayangkara FC bakal melakoni laga persahabatan melawan klub dari Liga Jepang (J.League), Tokyo FC, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu, 27 Januari 2018, pukul 14.30 WIB.

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengatakan skuadnya telah mempersiapkan diri untuk laga tersebut, yang dinilainya prestisius.

"Semoga dalam pertandingan nanti tim kami bisa menaiki level yang lebih tinggi, karena kami akan menghadapi salah satu tim terbaik di Asia," ujar Simon, saat menghadiri acara konferensi pers di Stadion Utama GBK pada Jumat, 26 Januari 2018.

Meski begitu, pelatih asal Skotlandia tersebut tidak menampik bahwa laga nanti menjadi laga yang cukup sulit bagi skuad berjuluk The Guardian tersebut. Mengingat kini Bhayangkara FC telah menghadapi jadwal yang cukup ketat di turnamen pramusim Piala Presiden 2018.

Ahad kemarin, Bhayangkara FC baru bermain imbang 1-1 lawan Persela Lamongan di Piala Presiden di Stadion Kanjuruhan, Malang. Sedangkan Sabtu besok, mereka harus menjamu FC Tokyo di Stadion Utama GBK.

Karena itu, Simon mengatakan skuadnya tengah mengalami waktu yang sulit untuk melakukan pemulihan. "Kami baru bertanding kemarin, dan kami bertanding dengan kekuatan penuh. Kami memiliki satu hari untuk pemulihan, setengahnya untuk perjalanan dari Malang ke Jakarta," katanya.

Meski begitu, kata Simon, Bhayangkara FC memiliki jumlah pemain yang mencukupi. Sehingga, dalam laga nanti, dia menyebut, skuadnya akan melakukan beberapa rotasi pemain. "Dengan catatan, kami tetap harus merepresentasikan Indonesia dengan baik di laga nanti," ujarnya.

Simon menambahkan, rotasi pemain dilakukannya untuk menghindari kemungkinan cedera dari pemain tertentu. Lantaran waktu pemulihan pemain dari Piala Presiden dinilainya belum cukup. "Kami harus mewaspadai kemungkinan cedera. Kami harus memperhatikan pemain-pemain kami."

Simon berjanji di laga persahabatan nanti klub asuhannya akan bermain secara maksimal. Sebab, kata dia, Bhayangkara FC akan membawa nama Indonesia sebagai juara Liga 1 musim kemarin. "Kami akan memberikan segalanya yang terbaik yang kami punya sebagai juara dari Liga Indonesia," ucapnya.

Hal senada juga diungkapkan gelandang Bhayangkara FC, Paulo Sergio. Dia mengatakan, meskipun FC Tokyo merupakan lawan yang menantang, dia bersama tim bakal memberikan performa yang terbaik selama laga nanti. "Saya harap semua bisa menikmati permainan besok."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper