Bisnis.com, JAKARTA - Semen Padang FC berhasil menundukkan tamunya Bali United dengan skor telak 3-0 dalam pertandingan lanjutan Indonesia/Torabika Soccer Championship (ISC/TSC) yang berlangsung di Stadion Haji Agus Salim di Kota Padang, Sumatra Barat, pada Senin (3/10/2016).
Sebagaimana dilansir website resmi ISC 2016, ketiga gol tuan rumah dilesakkan oleh Irsyad Maulana pada menit ke-26, gelandang asal Korea Selatan Lee Kil-hoon opada menit ke-45, serta penyerang berkebangsaan Brasil Marcel Silva Sacramento pada menit 70.
Dengan tambahan 3 angka, Semen Padang FC saat ini menempati peringkat keenam dengan koleksi nilai 31, sementara Bali United dinposisi ke-11 dengan nilai 27.
Kekalahan ini bisa disebut ironis bagi pelatih Bali United Indra Sjafrie yang berasal dari Sumatra Barat. Dia bahkan menyempatkan diri berziarah ke makam orang tuanya sebelum pertandingan dimulai. Adapun Semen Padang FC ditukangi pelatih yang juga orang Minang, Nil Maizar.
Semen Padang akan menjalani pertandingan berikutnya dengan bertandang ke Jawa Timur untuk meladenin tuan rumah Persela Lamongan yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (8/10/2016) di Stadion Surajaya.
Sementara itu, Bali United akan meneruskan perjuangannya di ISC sehari kemudian dengan menjamu Persiba Balikpapan di Stadion I Wayan Dipta di Gianyar, Bali.