Bisnis.com, JAKARTA - Langkah Manchester United di pentas Liga Primer Inggris (English Premier League/EPL) kembali tertahan. Setelah ditahan 0-0 oleh Tottenham Hotspur pada pekan ke-19, MU lagi-lagi hanya bisa memetik satu angka kala bertandang ke markas Stoke City.
Dalam pertandingan pembuka rangkaian laga pekan ke-20 EPL di Stadion Britannia, tuan rumah Stoke City sudah berhasil menjebol gawang MU yang dikawal oleh kiper David de Gea ketika pertandingan yang berlangsung pada Kamis malam (1/1/2014) tersebut baru berjalan 2 menit.
Sundulan kepala Peter Crouch mengarah kepada rekannya, bek Ryan Shawcross yang maju membantu serangan, yang langsung melepas tendangan voli yang sulit ditepis oleh De Gea, penjaga gawang berpaspor Spanyol.
MU baru berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 melalui striker berkebangsaan Kolombia Radamel Falcao yang dengan cermat memanfaatkan assist dari Michael Carrick pada menit ke-26 sehingga pertandingan yang dipimpin oleh wasit Michael Oliver tersebut berakhir seri 1-1.
Tambahan hanya satu angka ini menyulitkan MU untuk bersaing dalam trek perebutan gelar juara dengan juara bertahan Manchester City yang kini berada di posisi kedua klasemen sementara, apa lagi dengan Chelsea yang tengah berjaya di peringkat nomor satu.