Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Bundesliga: Leipzig Kalah Perdana, Munchen Pimpin Klasemen

Terjadi kejutan besar saat penghuni dasar klasemen Ingolstadt 04 menaklukkan pemimpin klasemen Bundesliga Jerman RB Leipzig 1-0 dalam pertandingan pekan ke-14.
Para pemain Bayern Munchen merayakan gol ke gawang Wolfsburg/Twitter Bundesliga
Para pemain Bayern Munchen merayakan gol ke gawang Wolfsburg/Twitter Bundesliga

Bisnis.com, JAKARTA - Terjadi kejutan yang sungguh besar ketika penghuni dasar klasemen Ingolstadt 04 menaklukkan pemimpin klasemen Bundesliga Jerman RB Leipzig dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan pekan ke-14.

Dalam pertandingan di Stadion Audi Sportpark di Ingolstadt itu, kemenangan tuan rumah ditentukan oleh gol semata wayang yang dilesakkan gelandang berkebangsaan Brasil Roger Bernardo pada menit ke-12 dengan memaksimalkan assist Anthony Jung.

Ini kekalahan pertama Leipzig—tim promosi tapi sempat menduduki pucuk klasemen—sepanjang Bundesliga musim 2016-2017. Dengan demikian, tinggal Hoffenheim satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Bundesliga musim ini setelah terakhir seri 0-0 versus Eintracht Frankfurt.

Kekalahan Leipzig memaksanya melepas posisi teratas di klasemen sementara, sedangkan Ingolstadt naik satu setrip ke peringkat ke-17 dari 18 kontestan dengan nilai 9, satu lebih banyak daripada Darmstadt 98 di dasar klasemen yang pada saat bersamaan kalah 0-1 dari tuan rumah Freiburg.

Perolehan nilai Leipzig adalah 33, sama dengan Bayern Munchen, namun Leipzig kalah selisih gol 17 berbanding 25. Posisi teratas itu berhak menjadi milik Munchen lantaran klub Bavaria yang berstatus juara bertahan itu menghantam Wolfsburg 5-0.

Kelima gol Munchen dalam pertandingan di Stadion Allianz Arena dihasilkan oleh Arjen Robben (18'), Robert Lewandowski (22', 58'), Thomas Muller (76'), dan Douglas Costa (86').

Berikut hasil pertandingan pekan ke-14 Bundesliga hingga Minggu dini hari WIB (11/12/2016):

Eintracht Frankfurt 0 vs Hoffenheim 0

Bayern Munchen 5 vs Wolfsburg 0

Koln 1 vs Borussia Dortmund 1

Hamburg SV 1 vs Augsburg 0

Ingolstadt 1 vs RB Leipzig 0

Freiburg 1 vs Darmstadt 0

Hertha Berlin 0 vs Werder Bremen 1

Jadwal berikutnya (dalam WIB):

Minggu, 11 Desember:

21:30   Borussia Monchengladbach vs Mainz 05

23:30   Schalke 04 vs Bayer 04 Leverkusen

Klasemen sementara (main, selisih gol, poin):

Bayern Munchen

14

+25

33

RB Leipzig

14

+17

33

Hertha Berlin

14

+8

27

Hoffenheim

14

+11

26

Eintracht Frankfurt

14

+8

26

Borussia Dortmund

14

+16

25

Koln

14

+6

23

Freiburg

14

-7

19

Schalke 04

13

+3

17

Bayer 04 Leverkusen

13

-1

17

Mainz 05

13

-2

17

Augsburg

14

-5

14

Werder Bremen

14

-14

14

Borussia Monchengladbach

13

-9

13

Wolfsburg

14

-11

10

Hamburg

14

-16

10

Ingolstadt 04

14

-13

9

Darmstadt 98

14

-16

8

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Bundesliga.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper