Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Shin Tae-yong Tak Akan Dampingi Timnas Indonesia Lawan Turkmenistan

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memutuskan tak mendampingi anak asuhnya saat melawan Turkmenistan.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Bisnis.com, SOLO - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memutuskan tak mendampingi anak asuhnya saat melawan Turkmenistan.

Timnas Indonesia akan menghadapi Turkmenistan pada laga uji coba bertajuk FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (8/9/2023).

Pada waktu yang hampir bersamaan, timnas U-23 Indonesia juga akan tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo.

Laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung pada 6-12 September mendatang.

Mengingat agenda padat timnas Indonesia, pelatih Shin Tae-yong pun harus menyusun skala prioritas. Dia tak mungkin menghadiri dua agenda yang berbeda tempat tersebut.

Untuk itu, Shin mengatakan bakal "melepas" timnas Indonesia yang akan melawan Turkmenistan dalam laga uji coba.

Sebagai gantinya, asisten pelatih Choi In-cheol akan ditunjuk menjadi juru taktik Tim Garuda pada laga tersebut.

"Memang saya agak ribet juga, untuk timnas senior pelatih Choi asisten pelatih utama kita yang akan menangani tim. Dia tahu apa yang saya mau untuk taktik dan lain-lain, jadi dia akan tanggung jawab atas timnas senior. Dan saya akan lebih fokus pada timnas U-23," ujar Shin Tae Yong usai menyaksikan laga Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17 di Bekasi, Rabu (30/8/2023).

Timnas U-23 Indonesia dan timnas senior Indonesia akan menggelar pemusatan latihan (TC) yang berbarengan yakni pada Senin (4/9/2023).

Shin memutuskan melepas timnas senior Indonesia karena laga melawan Turkmenistan "hanya" pertandingan uji coba.

Target yang lebih tinggi adalah membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Di babak kualifikasi, timnas U-23 Indonesia tergabung dalam Grup K yang dihuni China Taipei dan Turkmenistan.

Laga pertama tim Garuda Muda di ajang tersebut adalah melawan China Taipei pada Sabtu (9/9/2023), dilanjutkan tiga hari kemudian kontra Turkmenistan, Selasa (12/9/2023).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper