Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dihuni Banyak Pemain Lokal, Indra Sjafri Pede Tatap SEA Games 2023

Berikut 34 pemain timnas U-22 untuk TC tahap pertama persiapan Sea Games 2023.
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri/PSSI
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri/PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia under 22 tahun (U-22), Indra Sjafri mengatakan bahwa dirinya percaya diri dengan pemain pilihannya untuk tampil di SEA Games 2023 nanti.

Diketahui, pemain pilihan dari Indra Sjafri notabennya adalah pemain yang bermain di Liga Indonesia. Selain itu, Indra menegaskan bahwa pihaknya tidak akan memprioritaskan sejumlah pilar yang tampil di luar negeri seperti Pratama Arhan dan Elkan Baggott.

“Kita prinsipnya fokus pada pemain-pemain yang ada di dalam negeri. Karena memang kan bukan FIFA matchday,” ujar Indra di Lapangan B, Gelora Bung Karno (GBK), Selasa (7/3/2023).

Akan tetapi Indra tak sepenuhnya menutup kesempatan bagi para pemain Indonesia yang bermain di luar negeri. Namun, melihat kans yang cukup kecil, besar kemungkinan pemain lokal menjadi opsi paling realistis bagi timnas diajang SEA Games 2023.

“Tetapi kalau memang klubnya berkenan ya kenapa tidak. Tapi itu tidak akan menjadi fokus kita untuk pemain-pemain yang bermain di luar untuk kembali ke Indonesia. Jadi kalau memang enggak bisa, ya enggak ada masalah kita banyak kok pemain di Indonesia,” katanya.

Sebelumnya, PSSI memanggil 34 pemain untuk pemusatan latihan (TC) tahap pertama tim nasional U-22 untuk persiapan menuju Sea Games 2023 pada 1-8 Maret 2023 di Jakarta.

"Insyaallah pemusatan latihan bulan Maret ini dimulai besok, Rabu. Kami memanggil 34 pemain terlebih dahulu yang terdiri dari pemain Liga 1 dan Liga 2. Untuk pemain yang reguler bermain di Liga 1 belum kami panggil di pemusatan latihan kali ini," ujar pelatih tim nasional U-22 Indonesia Indra Sjafri, diunggah di laman PSSI, Selasa.

Nantinya, TC tahap kedua akan digelar pada 9-16 Maret 2023. Dalam prosesnya, akan ada pengurangan dan penambahan pemain sepanjang TC tersebut.

Berikut 34 pemain timnas U-22 untuk TC tahap pertama persiapan Sea Games 2023:

1. Hamzah Titofani Rivaldi (Arema FC)

2. Nick Coby da Costa Numberi (Bekasi FC)

3. Liba Valentino (Persekat Tegal)

4. Komang Tri Arta Wiguna (Bali United)

5. Muhammad Andy Harjito (Borneo FC)

6. Komang Teguh Trisnanda (Borneo FC)

7. Jeam Kelly Sroyer (Persik)

8. Braif Fatari (Persik)

9. Rendy Juliansyah (Persik)

10. Rangga Widiansyah (Persik)

11. Geril Kapoh (Persik)

12. Sutan Zico (Persik)

13. Zahran Fayyadh Zhufaradifa (Bekasi FC)

14. Muhamad Fadilla Akbar (RANS Nusantara)

15. Titan Agung (Bhayangkara FC)

16. David Maulana (Bhayangkara FC)

17. Satrio Azhar (Persib)

18. Husna Al Malik (Persikabo 1973)

19. Fadilah Nur Rahman (Madura United)

20. Kartika Vedhayanto Putra (PSIS)

21. Indra Arya Perceka Wiguna (Persijap)

22. Zahran Rizki Alamsah (Persijap)

23. Lutfi Masrohan (Persijap)

24. Airlangga Mutamasiqdina (Persikab Bandung)

25. Malik Prayitno (Persikab Bandung)

26. Mohammad Haykal Alhafiz (Persikab Bandung)

27. Muhammad Fadhil Adhitya Aksah (PSKC Cimahi)

28. Muhammad Akbar Arjunsyah (Gresik United)

29. Gilang Oktavana Putra (Deltras FC)

30. Hamsa Lestaluhu (Karo United)

31. Harberd Akhova Sokoy (Karo United)

32. Tri Setiawan (Persipal Palu)

33. Moh. Rifal (Persipal Palu)

34. Albertho CH Edwin Solossa (Farmel FC)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper