Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Argentina Bakal Lawan Belanda, Lionel Scaloni Hadapi Idolanya

Laga Argentina vs Belanda di perempat final Piala Dunia 2022 akan menjadi pertemuan Lionel Scaloni dengan sosok pelatih idolanya, Louis van Gaal.
Lionel Scaloni/Reuters-Luisa Gonzalez
Lionel Scaloni/Reuters-Luisa Gonzalez

Bisnis.com, JAKARTA - Laga timnas Argentina vs Belanda di perempat final Piala Dunia 2022 akan menjadi pertemuan Lionel Scaloni dengan sosok pelatih idolanya, Louis van Gaal.

Pelatih Argentina Lionel Scaloni mengaku senang karena bisa menghadapi pelatih Belanda Louis van Gaal yang merupakan idolanya.

Pertemuan Argentina vs Belanda akan terjadi di perempat final Piala Dunia 2022, Jumat (9/12/2022), setelah kedua tim itu mengalahkan lawan-lawannya.

Belanda mengalahkan Amerika Serikat 3-1 pada laga 16 besar, adapun Argentina menggulung Australia dengan skor 2-1.

Laga ini akan memberi Scaloni kesempatan untuk melawan pelatih yang sudah dia idolakan sejak masih menjadi pemain.

"Saya bermain di Deportivo La Coruna ketika dia menjadi pelatih Barcelona dan dia sudah menjadi tokoh terkemuka, saya bangga bisa menghadapinya, semua orang tahu apa yang dia lakukan untuk sepak bola," kata Lionel Scaloni dilansir dari Antara.

Scaloni adalah bagian dari tim Deportivo yang mengalahkan Barcelona asuhan Van Gaal untuk meraih gelar LaLiga alias Ligal Spanyo pada 2000.

Dia mengatakan tim Belanda asuhan Van Gaal saat ini berbeda dengan generasi sebelumnya, tetapi tetap akan memberi Argentina ujian yang berat.

"Ini tidak secemerlang tim Belanda sebelumnya, tapi mereka sangat jelas dengan apa yang mereka lakukan," Scaloni menambahkan.

"Pertandingan nanti akan menjadi pertandingan hebat antara dua tim bersejarah. Satu akan tersingkir, kami harap kami lolos," tutur dia.

Scaloni juga memberikan penghormatan kepada para penggemar Argentina yang memadati stadion di Qatar untuk menciptakan suasana yang semarak dan memberi dukungan sepanjang pertandingan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper