Bisnis.com, JAKARTA - Persaingan para miliarder membeli Chelsea semakin sengit setelah Roman Abramovich mengumumkan menjual The Blues.
Sebuah konsorsium yang dipimpin oleh pengusaha AS Todd Boehly dan miliarder Swiss Hansjorg Wyss dikabarkan telah mengajukan penawaran.
Boehly, yang merupakan pemilik klub baseball Los Angeles Dodgers, berusaha untuk membeli The Blues dalam kesepakatan 2,2 miliar poundsterling atau setara Rp 41,4 triliun pada tahun 2019. Kini, ia telah melancarkan upaya keduanya bersama Wyss.
Miliarder AS Josh Harris juga mempertimbangkan untuk mengajukan penawaran. Harris memiliki saham minoritas di Crystal Palace dan juga memiliki investasi di berbagai tim olahraga lain termasuk tim NBA Philadelphia 76ers dari NBA dan tim Hookey AS, New Jersey Red Devils.
Pengusaha AS Woody Johnson juga tidak membantah adanya laporan bahwa dia sedang mempertimbangkan untuk mengajukan penawaran kepada Chelsea. Ia adalah pewaris perusahaan farmasi Johnson & Johnson. Johnson diangkat sebagai duta besar AS untuk Inggris oleh Donald Trump pada Juni 2017.
Johnson juga dikenal di AS sebagai pemilik New York Jets. Dia membeli klub sepak bola Amerika NFL itu pada tahun 2000 tetapi mereka belum berhasil mencapai babak playoff sejak 2010. Klub tersebut juga hanya mencatat satu musim kemenangan pada waktu itu.
Baca Juga
Roman Abramovich menjual Chelsea setelah membelinya pada 2003. Pada era kepemilikannya, ia membawa Chelsea memenangkan 19 trofi utama. Setelah sukses, ia mengatakan penjualan Chelsea dibuat demi kepentingan terbaik klub setelah adanya operasi militer Rusia ke Ukraina.
Abramovich mengatakan akan menyumbangkan semua keuntungan bersih dari penjualan ke yayasan amal untuk membantu korban perang di Ukraina.
Sejumlah pihak lain juga dilaporkan tertarik dalam penawaran untuk Chelsea, termasuk RedBird Capital Partners, perusahaan ekuitas swasta AS yang April lalu membayar 533 juta poundsterling untuk 11 persen saham Liverpool, Fenway Sports Group. Namun, aturan Liga Primer Inggris akan mencegah perusahaan memiliki klub lain.
Thomas Ricketts, Ketua Tim MLB Chicago Cubs, juga telah masuk dalam daftar pembeli. Dia mencari peluang investasi di luar AS dan merupakan bagian dari konsorsium yang mencoba membeli AC Milan pada 2018. Kandidat lainnya adalah Nick Candy, pengembang properti dan pendukung Chelsea yang tertarik membentuk konsorsium untuk membeli klub dari Abramovich.
Petarung MMA sekaligus pendukung Manchester United, Conor McGregor, juga mengklaim menawarkan 1,5 miliar poundsterling untuk Chelsea. Laporan Sky News menyebutkan bahwa perusahaan manajemen McGregor Paradigm Sports telah bekerja sama dengan McGregor Sports & Entertainment dan Empowerment IP Capital dalam sebuah penawaran khusus.