Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Butuh Banyak Poin, Southampton Malah Kehilangan Danny Ings

Southampton sedang memerlukan tambahan banyak poin untuk selamat dari zona degradasi. Sayangnya, mereka malahan harus kehilangan top skor klub Danny Ings.
Ujung tombak Southampton Danny Ings./PremierLeague.com
Ujung tombak Southampton Danny Ings./PremierLeague.com

Bisnis.com, JAKARTA – Top skor klub Liga Primer Inggris Southampton Danny Ings dipastikan absen dalam pertandingan pekan ke-34 melawan Leicester City pada Sabtu (1/5/2021) dini hari WIB. Ujung tombak berusia 28 tahun itu bahkan terancam menepi hingga akhir musim ini.

Pada perengahan pekan lalu, Ings tidak bermain penuh ketika Southampton kalah dengan skor tipis 1–2 di markas Tottenham Hotspur di London sebelum ditarik keluar pada menit ke-57 karena cedera.

Pelatih Southampton Ralph Hasenhuttl menyatakan cedera Ings tidak separah yang terlihat, tetapi kondisinya masih dipertanyakan apakah bisa tampil pada sisa musim 2020–2021 ini.

"Setelah melawan Leicester, kami masih akan menghadapi Liverpool dan lima pertandingan dalam 2 pekan berikutnya, jadi kami butuh semua pemain dalam keadaan bugar," tambah pelatih berusia 53 tahun itu laman resmi klub.

Kabar tersebut semakin merugikan Southampton yang musim ini setidaknya sudah tiga kali kehilangan Ings karena cedera, yang membuatnya absen tujuh pertandingan.

Hasenhuttl juga mengkonfirmasi Ryan Bertrand serta Oriol Romeu akan absen ketika bertemu Leicester.

Southampton saat ini berada di peringkat ke-15 klasemen sementara Liga Primer dengan 36 poin dari 32 pertandingan yang sudah mereka jalani.

The Saints kini berjarak 9 poin dari zona merah degradasi, dan Hasenhuttl menegaskan target timnya memperbaiki tren buruk empat kekalahan dalam lima pertandingan terakhirnya. "Target kami jelas ingin tampil lebih baik untuk mengamankan poin.”

"Kami harus menemukan kembali kualitas untuk memenangkan pertandingan-pertandingan yang ketat, untuk memperlihatkan kami bisa tampil dengan lebih baik," kata mantan ujung tombak Timnas Austria itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper