Bisnis.com, JAKARTA - Pelita Jaya Bakrie Jakarta mengatasi perlawanan sengit Prawira Bandung dalam laga lanjutan seri keempat Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2021 untuk mencatat sembilan kemenangan secara beruntun.
Pada pertandingan yang digelar di gelembung Robinson Resort, Bogor, Selasa (6/4/2021), Pelita Jaya menang tipis 81-79 atas Prawira Bandung.
Andakara Prastawa menjadi penyokong utama kemenangan Pelita lewat 19 poin yang disokong 16 poin dari Agassi Goantara serta 14 poin dari Vincent Rivaldi Kosasih, demikian catatan resmi IBL.
Sementara itua, Abraham Damar Grahita mencetak 26 poin, Diftha Pratama 20 poin, dan Firman Dwi Nugroho 10 poin untuk Prawira.
Pelita Jaya dan Prawira Bandung yang sudah mengamankan satu tempat babak playoff mengawali laga dengan ketat di mana hujan tripoin dari kedua tim sudah terjadi pada kuarter pertama.
Abraham Damar Grahita sendiri mencatatkan tiga tembakan yang berbuah tripoin bagi Prawira. Difta dan Raymond masing-masing menambahkan satu. Sedangkan Pelita Jaya hanya mengkonversi empat dari 10 lemparan tiga angka yang dilesakkan.
Baca Juga
Menutup kuarter pertama dengan keunggulan 28-25, Prawira justru kerap melakukan turnover pada kuarter berikutnya. Klub asal Bandung itu setidaknya melakukan 19 kali turnover.
Prawira hanya mampu mencetak 11 angka pada kuarter kedua, sedangkan Pelita Jaya membuat 25 poin untuk berbalik memimpin 50-39 pada babak pertama.
Pada babak kedua, pertahanan Pelita Jaya mulai bocor. Serangan bertubi-tubi terus dilakukan para pemain Prawira hingga akhirnya memperkecil ketertinggalan menjadi 59-65 pada akhir kuarter ketiga.
Pertandingan kian sengit memasuki kuarter keempat. Sempat tertinggal 69-78, Prawira menggebrak dengan mencetak sembilan poin secara beruntun tanpa balas untuk memotong jarak menjadi 77-78.
Vincent membalas lewat dua lemparan bebas sebelum layup Abraham Damar menyamakan kedudukan 79-79 pada sisa waktu dua menit tujuh detik.
Selepas itu, tidak ada poin yang tercipta bagi Prawira. Beberapa lemparan tiga angka pun selalu gagal. Sementara Vincent Kosasih mencetak dua poin pada sisa waktu 55 detik menjelang akhir pertandingan untuk membawa Pelita Jaya menang 81-79.
Prawira Bandung selanjutnya menghadapi Bali United esok Rabu, sedangkan Pelita Jaya melawan Indonesia Patriots sehari setelahnya.