Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal & Klasemen Liga Prancis, Kans Lille Makin Tinggalkan PSG

Lille berpeluang memperlebar rentang nilainya dengan Paris Saint-Germain di klasemen sementara Ligue 1 Prancis. Lille hanya akan menjamu Nimes yang terpuruk di zona degradasi, sebaliknya PSG menjalani laga tandang melawan peringkat Lyon yang memiliki nilai sama.
Gelandang serang Paris Saint-Germain Angel di Maria/Reuters
Gelandang serang Paris Saint-Germain Angel di Maria/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Ligue 1 Prancis segera mementaskan rangkaian pertandingan pekan ke-30 mulai Sabtu (20/3/2021) dini hari WIB hingga Senin (22/3/2021) dini hari WIB.

Klasemen sementara kompetisi teratas dalam sistem sepak bola Prancis itu dipimpin Lille dengan koleksi nilai 63, berselisih 3 angka dari Paris Saint-Germain di posisi kedua.

Dalam pertandingan terakhir PSG gagal memanfaatkan peluang mengambil alih pucuk klasemen setelah dikalahkan Nantes yang terancam degradasi, padahal Lille sebelumnya seri versus Monaco.

Pada rangkaian pertandingan matchday ke-30 ini, giliran Lille yang memiliki peluang untuk memperlebar jarak dari PSG yang berstatus sebagai juara bertahan.

Lille hanya akan menjamu Nimes yang tengah terpuruk di zona merah degradasi, sebaliknya PSG menjalani laga tandang melawan tuan rumah Lyon.

Lyon memiliki nilai sama dengan PSG, hanya kalah selisih gol yakni 31 berbanding 44. Dengan demikian, 99 persen dapat dipastikan PSG bakal melalui pertarungan sulit di Stadion Groupama.

Selain dua pertandingan tersebut, yang juga layak mendapatkan perhatian lebih pada pekan ini adalah Saint-Etienne menjamu Monaco.

Saint-Etienne merupakan juara terbanyak Ligue 1 yakni 10 kali, sedangkan Monaco delapan kali. Namun memang, Saint-Etienne adalah kekuatan masa lalu, karena mereka terakhir juara pada 1981.

Sementara itu, Monaco bercokol di peringkat keempat klasemen sementara dengan nilai 56, terpaut 4 poin di belakang PSG dan Lyon, sedangkan Saint-Etienne di slot ke-16 dengan nilai 33.

Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-30 (dalam WIB):

Sabtu, 20 Maret:

03:00   Saint-Etienne vs Monaco

19:00   Metz vs Stade Rennais

23:00   Nice vs Marseille

Minggu, 21 Maret:

19:00   Strasbourg vs Lens

21:00   Brest vs Angers

21:00   Dijon vs Stade Reims

21:00   Montpellier vs Bordeaux

21:00   Nantes vs Lorient

23:00   Lille vs Nimes

Senin, 22 Maret:

03:00   Lyon vs Paris Saint-Germain

Klasemen sementara (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

12918924917+3263
22919376319+4460
32917935726+3160
42917575638+1856
52912983833+545
62912984441+345
72911993529+642
829118103432+241
929118104548-341
1029116123343-1039
1129106133135-436
1229106133641-536
1329811103536-135
1429104154353-1034
152996143642-633
162989123042-1233
172977153553-1828
1829512123045-1527
192975172855-2726
202929182050-3015


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Ligue1.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper